Scroll Untuk Membaca Artikel
Politik

Ikut Bacaleg, Kepala Bappeda Pamekasan Lepas Jabatan Sejak 1 Juli Lalu

×

Ikut Bacaleg, Kepala Bappeda Pamekasan Lepas Jabatan Sejak 1 Juli Lalu

Sebarkan artikel ini
Fotor 153251571580016

PAMEKASAN, Limadetik.com — Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kabupaten Pamekasan, Zainal Arifin telah melepas jabatannya terhitung sejak (1 Juli 2018) lalu.

Demikian disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Sumber daya Manusia (BKD SDM) Pamekasan, Lukman Hedi Mahdia, Rabu (25/07/2018).

GESER KE ATAS
SPACE IKLAN

“Yang nyaleg ada 1, Kepala Bappeda, pak Zainal, terhitung sejak 1 Juli lalu sudah tidak lagi menjadi ASN,” terangnya.

Menurut Lukman, proses berkas pensiunannya masih dikirim ke Jakarta, berdasarkan ketentuan, Zainal Arifin masa pensiun masih bulan Oktober, namun karena yang bersangkutan mendaftarkan diri sebagai bakal calon legislatif (Bacaleg) Daerah Kabupaten Pamekasan jadi membuat surat pernyataan.

“Tidak ada persoalan, selama membuat surat pernyataan, dan di restui oleh bupati, yaa tidak masalah, jadi suratnya terhitung sejak 1 Juli 2018 yang lalu sudah tidak menjabat lagi sebagai kepala Bappeda,” katanya.

Diketahui sebelumnya, Kepala Bappeda Pamekasan Zainal Arifin telah mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Legislatif 2019 untuk DPRD tingkat Kabupaten melalui Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Bahkan ia juga ikut serta mengantarkan penyerahan berkas ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat bersama sejumlah Dewan pengurus Cabang (DPC) PKB Pamekasan. (arf/yd).

× How can I help you?