LIMADETIK.COM, SUMENEP – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kamenag) Kabupaten Sumenep, Jawa Timur menyambut baik apresiasi serta masukan jemaah haji tahun 2022 keloter 21 asal Kabupaten Sumenep yang mengatakan pelayanan Kemenag dan Pemerintah setempat sejak berangkat hingga kembali ke kampung halaman sangat memuaskan.
Demikian hal itu disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kamenag) Sumenep, H.Chaironi Hidayat saat dikonfimasi awak media melalui pesan singkatnya, Senin (1/8/2022).
“Sebagai Kepala Kantor Kementerian Agama (Kamenag) Sumenep kami menghaturkan banyak terimakasih atas apresiasi jemaah haji asal Kabupaten Sumenep atas pelayanan kami dan pemerintah serta pihak yang terlibat sejak berangkat hingga kembali ke kampung halaman masing masing, dan terimakasih khususnya kepada bapak Bupati yang telah memfasilitasi keberangkatan dan kepulangan para jemaah haji” katanya.
Tidak hanya itu, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kamenag) Kabupaten Sumenep juga siap menampung masukan dari jemaah haji baik selama dalam pemberangkatan maupun saat berada di Kota Makkah dan Madinah hingga kembali ke Sumenep.
“Semua masukan akan kami tampung dan akan kami bahas bersama terkait pendampingan jemaah haji yang usia 60 tahun, tentu ini juga hal bagus untuk kebaikan kita bersama, namun tetap saja jika memang kondisi memungkinkan. Dan yang pasti kami sangat berterimakasih atas hal ini (masukan, red)” terangnya.
Pria asal Kabupaten Situbondo ini menyampaikan selamat datang kepada seluruh jemaah haji asal Kabupaten Sumenep telah tiba dengan selamat di tanah air dan kembali ke rumah masing masing. Semoga menjadi haji yang mabrur, karena setelah ini tugas terberat sudah menanti.
Tugas terberat untuk mempertahankan predikat haji mabrur ini sebut H.Roni sapaan akrab Kamenag Sumenep, sepulangnya dari ibadah haji, yakni mampu memberikan contoh yang baik bagi seluruh masyarakat.
“Tugas yang lebih berat dari pelaksanaan haji ini adalah tetap mempertahankan dan menjaga kabruran haji yang telah diperoleh, yakni menjadi pribadi yang baik dan ibadahnya juga lebih baik. Dan berharap jemaah haji ini bisa menjadi duta akhlakul karimah bagi masyarakat Sumenep khususnya” tukasnya.