AdvertorialEkonomi

Pemkab Pamekasan mulai Sosialisasi BLT DBHCHT 2024, Ini Besarannya

×

Pemkab Pamekasan mulai Sosialisasi BLT DBHCHT 2024, Ini Besarannya

Sebarkan artikel ini

Bansos BLT DBHCHT Pamekasan 2024

IMG 20240709 235714PAMEKASAN, Limadetik.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, melalui Dinas Sosial (Dinsos) setempat, mulai melaksanakan sosialisasi Bantuan langsung Tunai (BLT) Dana Bagi Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) tahun anggaran 2024 untuk 13 kecamatan se kabupaten di wilayah itu.

Pelaksanaan sosialisasi mulai dari Kecamatan Palengaan, Proppo, Larangan, dan sejumlah kecamatan lain bagi penerima manfaat program tersebut.

Kepala Dinsos Pamekasan Herman Hidayat Santoso mengatakan, sosialisasi tersebut merupakan bentuk transparansi informasi kepada masyarakat berkaitan dengan realisasi program BLT DBHCHT tahun 2024.

“Harapannya, masyarakat juga bisa ikut terlibat dalam memantau pelaksanaan penyaluran BLT DHCHT agar berjalan sesuai regulasi yang ada, tentu bantuannya tepat sasaran,” tuturnya, Kamis (30/05/2024).

Kegiatan sosialisasi kata Herman juga melibatkan aparat penegak hukum (APH) di Kabupaten Pamekasan, mulai dari Kejaksaan Negeri (Kejaksaan), Kepolisian Resor (Polres) dan Inspektorat Pamekasan.

“Dalam sosialisasi kegiatan ini, APH juga terlibat untuk memberikan arahan dan informasi kepada semua pihak agar memedomi seluruh peraturan yang ada berkaitan dengan realisasi program tersebut,” ungkapnya.

Herman menjelaskan, tahun 2024 target sasaran atau penerima BLT DBHCHT sebanyak 23.875. Terdiri dari buruh tani tembakau dan buruh pabrik rokok legal yang ada di Kabupaten Pamekasan. Sementara, untuk besaran bantuan Rp600 ribu untuk dua bulan.

“Semoga BLT DBHCHT bisa bermanfaat bagi penerima bantuan, khususnya para buruh tani tembakau, serta buruh pabrik rokok lokal yang ada di Kabupaten Pamekasan.”

“Jadi indeks bantuannya Rp300 ribu per bulan selama dua bulan, sehingga totalnya Rp600 ribu,” tandasnya.