Scroll Untuk Membaca Artikel

Polsek Besuki Situbondo Ungkap Kasus Pencurian Perhiasan Emas, Dua Pelaku Berhasil Diamankan

×

Polsek Besuki Situbondo Ungkap Kasus Pencurian Perhiasan Emas, Dua Pelaku Berhasil Diamankan

Sebarkan artikel ini
basuki situbondo
ersangka R (48) dan H (48) asal warga Probolinggo dan Beberapa barang bukti diamankan Polsek Besuki Situbondo.

SITUBONDO, Limadetik.com – Polsek Besuki Polres Situbondo berhasil mengungkap kasus pencurian perhiasan emas yang terjadi di dusun Rawan desa Besuki dan mengamankan 2 orang tersangka. Jumat, (5/1/2018).

Berdasarkan hasil penyelidikan terkait Laporan Polisi pada tanggal 2 Januari 2018 tentang tindak pidana pencurian, Unit Reskrim Polsek Besuki berhasil mengetahui keberadaan para pelaku kemudian dengan dipimpin Kapolsek Besuki AKP Aryo Pandanaran melakukan penangkapan terhadap pelaku yang menginap di salah satu Hotel yang berada di Kabupaten Bondowoso.

GESER KE ATAS
SPACE IKLAN

Pelaku atas nama R (48) dan H (48) keduanya warga Jrebeng Kidul, Kabupaten Probolinggo berhasil diamankan personil Polsek Besuki dengan barang bukti yang berhasil ditemukan berupa,
– Gelang tangan emas palsu 6 buah.
– Gelang kaki emas palsu 1 buah.
– Sepasang anting emas palsu.
– HP Samsung warna putih 1 unit dan warna gold 1 unit.
– Tas warna merah 1 buah.
– Tas warna orange 1 buah
– Sebuah dompet warna coklat berisi uang tunai Rp. 1.105.000,
– Sebuah dompet warna hitam berisi uang tunai Rp. 11.152.000,-
– 1 unit mobil merk Toyota Sienta No. Pol. N-1433-RM.
– 1 unit sepeda motor merk Honda Vario warna putih No. Pol. P-2546-AQ.
– 1 buah emas batangan palsu.

Saat ini kedua tersangka berikut barang bukti sudah diamankan di Mapolsek Besuki guna proses penyidikan lebih lanjut. (aka/rud)

× How can I help you?