Kembali Pimpin DPC PWRI Sumenep, Rusydiyono Resmi Dilantik
LIMADETIK.COM, SUMENEP – Setelah terpilih dan kembali mendapat amanah mimpin Dewan Pengurus Cabang Persatuan Wartawan Republik Indonesia (DPC PWRI) Kabupaten Sumenep, Rusydiyono beserta pengurus dan seluruh anggotanya akhirnya dilantik dan diambil sumpahnya oleh DPW PWRI Jawa Timur periode 2024-2027 di Pendopo Agung Keraton Sumenep.
Kegiatan yang dihadiri Bupati Sumenep Dr. H. Achmad Fauzi Wongsojudo, bersama seluruh Firkopimda tersebut dikemas dengan pemberian anugerah kepada berbagai tokoh yang telah memberikan kontribusi nyata terhadap Kabupaten Sumenep.
Selain itu hadir pula sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) beserta para ketua asosiasi media dan tamu undangan lainnya.
Ketua terpilih DPC PWRI Sumenep Rusydiyono mengatakan, pihaknya sangat berterimakasih kepada seluruh pihak yang sudah turut serta dalam menyukseskan kegiatan tersebut.
Disamping itu, Rusydiyono juga menyampaikan terimakasih khususnya kepada Bupati Sumenep atas kerjasama dan kolaborasinya selama ini.
“DPC PWRI Sumenep bertahan dan berkembang sampai saat ini semenjak kepemimpinan bapak Bupati Achmad Fauzi,” kata Rusydiyono dalam sambutannya, Selasa (17/09/2024).
Selain itu kata dia menyebutkan, dari empat Kabupaten di pulau Madura, asosiasi kewartawanan yang banyak bertahan hanya di Kabupaten Sumenep.
“Ini membuktikan bahwa dukungan serta ruang yang diberikan oleh Pemkab Sumenep terhadap asosiasi wartawan sangat luar biasa,” tambahnya.
Ia menegaskan bahwa, khusus DPC PWRI di pulau Madura, hanya ada dua daerah yang saat ini masih eksis, yakni Kabupaten Sampang dan Kabupaten Sumenep.
“Namun penilaian pusat, DPC PWRI yang paling aktif hanya di Sumenep,” tegas jurnalis Nolesa.com ini.
Rusydiyono berharap, kolaborasi yang baik antara jurnalis dan pimpinan OPD serta stackholder lainnya tetap terjalin dengan baik demi kemajuan Kota Keris ini.
Sebab, sambung dia, masih banyak dijumpai adanya beberapa pimpinan OPD di lingkungan Pemkab yang masih sangat sulit dijumpai oleh wartawan yang hendak menjalankan tugas jurnalistiknya.
“Kami berharap persoalan ini bisa segera teratasi. Pimpinan OPD punya tugas, kami juga punya tugas jurnalistik. Mari kita bersama sama berkolaborasi demi menjadikan Sumenep lebih maju,” ujar mantan aktivis PMII ini.
Senada dengan hal tersebut, DPW PWRI Jawa Timur, Samsuri mengatakan, apa yang menjadi harapan para jurnalis di Kabupaten Sumenep hendaknya bisa terealisasi.
“Hal itu tujuannya tidak lain hanya untuk kemajuan Kabupaten Sumenep,” katanya.
Sementara, Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk merealisasikan apa yang menjadi harapan para jurnalis Kota Keris ini.
“Apa yang menjadi harapan para wartawan akan saya sukseskan semua,” katanya.
Bupati menegaskan, kolaborasi yang baik antara jurnalis dan pemerintah sangat penting demi kemajuan daerah tersebut.
“Kami berharap para pelaku media turut serta dalam memajukan Kabupaten Sumenep melalui karyanya. Terlebih dalam bidang pariwisata, karena Kabupaten Sumenep memiliki potensi wisata yang cukup banyak dan perlu diperkenalkan ke daerah luar,” tutupnya.