Daerah

Puting Beliung Terjang Sidoarjo, Satu Rumah Warga Tertimpa Pohon

×

Puting Beliung Terjang Sidoarjo, Satu Rumah Warga Tertimpa Pohon

Sebarkan artikel ini
20181216 053230

SIDOARJO, Limadetik.com — Angin puting beliung kembali terjang rumah warga di Kabupaten Sidoarjo. Kejadian ini terjadi pada pukul 16 : 00 WIB Sabtu, (15/12/2018) tepatnya di Kecamatan Balongbendo.

“Sekitar pukul 16:00 Wib, kejadian yang demikian cepat dan menimbulkan kerugian materi khususnya di Desa Wonokarang, Desa Bakung Pringgodani, Desa Kedung Sukodani, Desa Bakung Temenggungan” kata Sawiji Slamet, ketua RT 2 kedung sari.

Menurut keterangan Sawiji, banyak pohon yang roboh terkena puting beliung sampai menimpa kabel listrik, rumah warga dan menutup jalan desa.

“Korban rumah ada beberapa dan masih dalam pendataan, tapi yang terparah ada pohon yang menimpa rumah warga sampai atapnya roboh dan menimpa kabel listrik hingga putus” jelasnya.

Selain itu, masih kata Sawiji, ada beberapa kabel listrik, telpon yang putus tertimpa pohon. Sedangkan dari pihak pemerintah belum ada bantuan yang turun.

“Besok (hari ini) Minggu, (16/12/2018) warga kerja bakti untuk membersihkan pohon-pohon yang tumbang serta memotong tanaman warga yang tinggi dan memperbaiki rumah yang terdampak puting beliung” imbuhnya.

Senada dengan Komunitas ILKS (Info Lantas Kriminal dan Sosial) yang diketuai Dicky Putra mengatakan Minggu pagi (hari ini) akan mengerahkan rekan-rekan dari komunitas untuk membantu tenaga saat kerja bakti di desa yang terdampak. Kegiatan ini juga didukung oleh komunitas Iwak Sepat yang sudah sering juga membantu korban bencana alam.

Salah satu korban puting beliung Jumadi mengatakan saat kejadian tidak berada di tempat karena bekerja, melihat rumahnya yang tertimpa pohon dan atapnya roboh dan terkejut namun pemerintah desa sudah berjanji akan membantu.

“Kepala Desa menjanjikan besok akan diperbaiki. Serta berharap agar ada bantuan material untuk perbaikan rumahnya.” tandasnya. (st/yd)