PAMEKASAN, Limadetik.com — Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam memantau pembukaan Tentara Nasional Indonesia Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 107 di desa Rek Kerrek Kecamatan Palengaan bersama tim pengawas dan evaluasi (Wasev) Kodam V Brawijaya, Senin (16/03/20).
TMMD ke 107 tahun ini mengangkat tema “TMMD Pengabdian Untuk Negeri “ dengan target pelaksanaan selama 1 bulan yang berlangsung sejak 16 Maret hingga 14 April 2020 mendatang
Bupati Baddrut tiba di balai desa Rek-kerrek bersama rombongan langsung mendengarkan paparan dari satuan tugas TMMD 107
Selanjutnya bersama rombongan dan sejumlah kepala Dinas, dirinya memantau beronjong di tepi sungai dan tebing yang tengah digarap oleh TNI dan masyarakat kemudian dilanjutkan meninjau lokasi waduk yang juga tengah di dikerjakan.
Mantan Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur ini mengatakan, TMMD ke 107 ini membangun 6 hal yang menjadi prioritas, selain beronjong dan waduk, Bupati juga menyebutkan ada 10 Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang akan direhab, serta jalan dan edukasi nilai-nilai kebangsaan.
“Intinya, kerjasama antara Pemkab dengan TNI, Polri dan dengan seluruh stake holders, alhamdulillah tahun ini TMMD membangun 6 hal yang menjadi prioritas, pertama beronjong yang barusan sudah kita lihat, kemudian waduk, 10 RTLH agar layak huni kemudian jalan dan menanamkan nilai-nilai kebangsaan yang non fisik, menguatkan tali silaturrahim antar sesama bangsa” jelasnya, kepada wartawan usai meninjau pembangunan Waduk oleh TMMD 107 di desa Rek Kerrek.
Semua itu, lanjut Baddrut berkat kerjasama antar semua pihak, mulai dari Kades, tokoh masyarakat, camat dan pemerintah kabupaten serta Forkopimda untuk memberikan yang terbaik kepada masyarakat.
Sementara, Dandim Pamekasan, Letkol Infantri M Efendi mengungkapkan, kehadiran TMMD 107 ini dapat membantu pembangunan yang diharapkan menjadi lebih baik. Dandim menyebut ada sasaran fisik dan non fisik yang akan di bangun melalui kegiatan TMMD ke 107 ini. diantaranya, Waduk, gorong-gorong, sanitasi air bersih (pengeboran), beronjong, RTLH, pengaspalan jalan dan lainnya.
“Dengan pembukaan TMMD ke 107 ini, besar harapan kita bisa berbagi dengan masyarakat, juga bisa membantu kesulitan masyarakat, dengan kehadiran kita dari TNI bisa menjawab semua apa yang menjadi hambatan masyarakat untuk maju terutama membangun Pamekasan Hebat,” ungkapnya.
“Intinya kita yang jelas membangun masyarakat bisa bersatu, karena TNI kuat bersama rakyat,” tandasnya. (arif/efa)