Nasional

Intip Pembahasan Raker DPC PWRI Sumenep Di Kota Batu Malang

×

Intip Pembahasan Raker DPC PWRI Sumenep Di Kota Batu Malang

Sebarkan artikel ini
Intip Pembahasan Raker DPC PWRI Sumenep Di Kota Batu Malang
FOTO: Pengurus dan Anggota DPC PWRI Sumenep sedang melaksanakam Raker

LIMADETIK.COM, MALANG – Rapat Kerja (Raker) Dewan Pimpinan Cabang Persatuan Wartawan Republik Indonesia (DPC PWRI) Kabupaten Sumenep, di Batu, Malang, Jawa Timur. Sabtu (17/12/2022)

Pada raker tersebut, membahas program Jurnalisme atau Investigasi, yang akan ditetapkan sebagai kegiatan pada tahun 2023 mendatang.

Ketua DPC PWRI Sumenep, Rusydiyono mengatakan, program Jurnalisme Investigasi bertujuan, untuk mengembangkan semua potensi, yang ada di Kabupaten Sumenep.

Termasuk, persoalan lingkungan, politik, serta masalah kesejahteraan masyarakat, dari segi ekonomi dan kesehatan.

“Alhamdulillah, tahun ini, kami bisa melaksanakan raker, tahun depan, kami tetap menyusun, akar persoalan yang menjadi hambatan pontensi Sumenep melalui program yang ditetapkan saat ini,” katanya.

Rusydi menilai, DPC PWRI memiliki peran penting, untuk menuntaskan permasalahan yang muncul, di Kota Keris, julukan dari Kabupaten Sumenep.

“Sesuai amanat Undang-undang pers, bahwa wartawan, memiliki peran kontrol, terhadap kebijakan pemerintah. Maka dari itu, kami DPC PWRI perlu melakukan Investigasi, sesuai kaidah-kaidah Jurnalistik,” terangnya.

Pihaknya mengajak, Jurnalis DPC PWRI Sumenep, sudah saatnya menunjukkan karya yang mencerahkan dan mencerdaskan masyarakat.

“Saya harap, Raker ini tidak hanya sebatas kegiatan seremonial saja. Namun dapat menghasilkan input dan output yang jelas, dan tepat, sehingga bisa mencerahkan dan mencerdaskan masyarakat.” demikian Rusydi menyampaikan harapanya kepada anggota dan pengurus DPC PWRI.