SIJUNJUNG, Limadetik.com – Seakan tidak pernah letih mensosialisasikan tentang tertib berlalu lintas, guna menekan angka kecelakaan lalu lintas, AKP. Afrino Chaniago,SH, Kasat Lantas Sijunjung, kali ini melakukan sosialiasi di Mesjid Syuhada, Nagari Palangki, Kecamatan IV Nagari, Kabupaten Sijunjung, Provinsi Sumatera Barat, Jum’at (2/3/2018).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Istri Wakil Bupati Sijunjug, dua orang anggota DPRD Kabupaten Sijunjung H. Hendri Susanto,ST dan Afrizon Shaleh, Ketua KAN Palangki, Camat IV Nagari, Kepala KUA Kecamatan IV Nagari, Anggota BMKT Se Kabupaten Sijunjung, Wali Nagari Palangki, Niniak Mamak dan Bundo Kanduang Palangki dan Jamaah sekitar Mesjid.
“Sebenarnya ini adalah kegiatan rutin Polres Sijunjung untuk menyampaikan pesan Kabtimbas, Tertib berlalu lintas langsung kepada masyarakat. Namun, dalam kesempatan itu kami juga menyampaikan pesan – pesan tentang antisipasi berita HOAX yang dapat memecah umat dan NKRI, termasuk masalah narkoba,” ungkap Afrino Chaniago.
Pesan – pesan selain soal keselamatan berlalu lintas, HOAX dan narkoba adalah masalah yang perlu menjadi perhatian serius saat ini. Para pelaku penyebar berita HOAX dan pengedar narkoba, akhir – akhir ini sudah sudah banyak yang tertangkap oleh kepolisian.
“Antisipasi Berita HOAX dan Narkoba adalah masalah serius. Sehingga, kami mewakili Bapak Kapolres Sijunjung menyampaikan pesan tersebut langsung kepada masyarakat,” imbunya. (LD
(R98/KL-SJJ)