Program Pemerintah BLT-DD, Warlheiyono : Semoga Bermanfaat Bagi KPM Warga Rangkah Kidul
LIMADETIK.COM, SIDOARJO – Sebagai bentuk percepatan penuntasan kemiskinan terhadap keluarga pra sejahtera, Pemerintah Desa (Pemdes) Rangkah Kidul Kecamatan/Kabupaten Sidoarjo pada Jumat (26/4), salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahun 2024 triwulan pertama.
Sebanyak 67 Keluarga Penerima Manfaat ( KPM) dari bulan Januari hingga Maret 2024 sebesar Rp 300 ribu setiap bulan telah menerima bantuan tersebut.
Warlheiyono, Kepala Desa Rangkah Kidul, mengatakan bahwa salah satu program ini diperuntukkan bagi keluarga yang terdampak ekonomi.
“Tujuannya adalah upaya percepatan kemiskinan terhadap keluarga pra sejahtera di desa kami,” ujar Warlheiyono, saat dikonfirmasi, pada Senin (29/4/2024).
Penyaluran ini diharapkan juga dapat membantu dalam meringankan keluarga yang terdampak khususnya keluarga penerima manfaat.
Dijelaskan oleh Warlheiyono, sasaran yang dilakukan terhadap KPM dilakukan setelah mempertimbangkan kondisi perekonomian dan sosial masyarakat desa setempat.
“Kami berharap program ini dapat membantu kebutuhan sehari-hari mereka, dan dapat meningkatkan taraf hidupnya juga,” tandasnya.
Selain itu, ia menegaskan bahwa komitmen dalam menjalankan program pemerintah ini dapat terus terlaksana dan bermanfaat bagi penerimanya.