BONDOWOSO, Limadetik.com – Pencarian selama 3 hari akhirnya membuahkan hasil. Diketahui korban terseret arus Sungai Tlogosari Bondowoso ditemukan dalam keadaan nyaris tanpa busana.? Minggu, (07/01/2018) tepatnya sekitar pukul 11.30 Wib.( baca juga : Sudah 3 Hari Terseret Arus Di Sungai Tlogosari Bondowoso, 1 Korban Belum Ditemukan)
Korban Dela siswi MTs At-Taqwa Bondowoso yang ikut dalam Wisata Arung Jeram Tubeng Tlogosari Bondowoso, Jum’at, (05/01/2018) lalu ditemukan di bantaran sungai Bendungan Dam Sampean Baru Bondowoso.

Ditemukannya Dela korban dalam tragedi Wisata Arung Jeram Sungai di Desa Tlogosari, Kecamatan Tlogosari, Kabupaten Bondowoso seretan arus deras meninggal dunia.
Pantauan Limadetik.com tentunya ditemukannya Dela berkat ratusan personil gabungan dari Polres Bondowoso, TNI, BPBD, Satpol PP, Basarnas (Badan Sar Nasional) Jember serta para relawan terus berupaya melakukan pencarian dan penyisiran di aliran sungai Tlogosari sampai ke hulu sungai Bendungan Dam Sampean Baru Bondowoso berbuah manis.
Kemudian korban langsung berhasil dievakuasi tidak menunggu lama, dan akan dilarikan ke RSUD Bondowoso serta dikembalikan ke rumah duka untuk disemayamkan.
Sementara itu, keluarga korban Dela siswi MTs At-Taqwa, tidak mau disebutkan nama menuturkan, bahwa “Berterimakasih kepada semua pihak atas bantuan serta doanya. Yang pada akhirnya hari ini sudah ditemukan”. (Aka/yd).