Sosbud

Peduli Masyarakat, Kapolsek Kapongan Bersama Camat Kunjungi Korban Bondet

×

Peduli Masyarakat, Kapolsek Kapongan Bersama Camat Kunjungi Korban Bondet

Sebarkan artikel ini
20180109 110058

SITUBONDO, Limadetik.com – Kapolsek Kapongan Iptu H. Mansyur bersama Camat Kapongan mengunjungi rumah salah satu warga atas nama Saudari Putri Riskiya di Desa Wonokoyo, Kecamatan Kapongan yang menjadi korban bondet atau kotas hari Senin, (08/01/2018).

Dalam kegiatan ini, Iptu Mansyur yang didampingi salah satu tokoh masyarakat Desa Wonokoyo Bapak Suyitno menyampaikan beberapa pesan nasihat kepada keluarga maupun korban agar tidak berlarut-larut dalam kejadian. Serta menghimbau agar menjadikan kejadian tersebut sebagai pelajaran sangat berharga.

“Kami Sekalian tidak menginginkan kejadian seperti ini terjadi lagi. Mengingat saudari putri masih anak-anak, saudari masih membutuhkan pantauan maupun arahan dari orang tua”, ujar Mansyur.

Lanjut Mansyur, “Kejadian ini agar dijadikan pelajaran bagi kita semua agar tidak meremehkan sesuatu hal yang kecil akan tetapi bisa berakibat besar”.

Keadaan terakhir Ananda Putri sudah mulai membaik akan tetapi kesehatan psikologisnya masih terbayang-bayang trauma akibat kejadian tersebut.

Selain itu, Kapolsek bersama Camat memberikan beberapa santunan berupa sembako dan dana sebagai tali asih kepada keluarga korban. (Aka/yd)