BONDOWOSO, Limadetik.com – Ketua Umum PC PMII Bondowoso, Fathor Rozi mengajak seluruh kader PMII Bondowoso dan warga Nahdliyin untuk tetap mengingat perjuangan Kiai Asy’ari yang merupakan pendiri Nahdlatul Ulama (NU) di Bondowoso.
Hal tersebut disampaikan Ozi (panggilan akrab Fathor Rozi.red) pada saat ziarah ke makam Pendiri NU Bondowoso di kec. Wonosari, bersama beberapa jajaran pengurusnya, Kamis (22/10/2020).
Menurut Ozi, Kiai Asy’ari adalah tokoh besar di kota Bondowoso. Beliau merupakan satu-satunya tokoh yang membawa NU dan perjuangan santri ke tanah Bondowoso.
“Sebagai generasi yang tidak lupa terhadap jasa-jasa guru dan pahlawannya, dan selaku kader muda NU, kami ingin mengenang perjuangan beliau di momentum hari santri ini” kata Ozi pada Limadetik.com.
Ozi berharap dan menyerukan kepada seluruh Pengurus NU & warga Nadliyin se-Bondowoso untuk tidak lupa terhadap jasa-jasa beliau, bahwa beliaulah yang mempunyai peran besar terhadap berdirinya Nahdlatul Ulama di Bondowoso.
“Kami mengajak sahabat-sahabat untuk juga berziarah ke makam beliau, mendo’akan beliau, untuk mengenang jasa-jasa beliau dan sebagai wujud terima kasih kita kepada beliau” lanjutnya.
Hari ini adalah salah satu bentuk pembaktian atau pengabdian kami PC PMII Bondowoso terhadap Kyai Asy’ari “Hanya Fatihah dan hanya doa yg bisa kita lantunkan hari ini untuk beliau, tidak ada yang bisa kami balas” pungkasnya. (budhi/yd)






