Hindari Kemacetan Pedagang Buah di Bondowoso akan Direlokasi

×

Hindari Kemacetan Pedagang Buah di Bondowoso akan Direlokasi

Sebarkan artikel ini
Hindari Kemacetan Pedagang Buah Akan Direlokasi

BONDOWOSO, Limadetik.com – Satuan Polisi Pamong Praja (SATPOL PP) dibantu TNI, POLRI dan beberapa Petugas Dinas Pasar Kabupaten Bondowoso lakukan penertiban ke beberapa pedagang buah di sepanjang Jalan KH. Wahid Hasyim Belindungan Kabupaten Bondowoso.

Penertiban tersebut dilakukan untuk menghindari kemacetan, agar tidak mengganggu kendaraan yang berlalu lintas, mengingat disetiap jam sibuk kantor dan jam sekolah jalan tersebut selalu ramai ditambah dengan beberapa kendaraan yang parkir sembarangan sehingga mengakibatkan jalan semakin sempit.

Abdul Manan selaku Kasi Penindakan Satpol PP Bondowoso mengatakan penertiban dilakukan hanya sementara biar tidak mengganggu jalannya lalu lintas.

“Kita bersama Dinas Pasar mengambil solusi sementara menertibkan beberapa pedagang untuk segera pindah dari kiri jalan ke sebelah kanan jalan, agar tidak  mengganggu jalannya lalu lintas,melanggar marka jalan dan bahu jalan” tegas Manan disela-sela memberikan arahan ke pedagang Selasa, (8/5/2018)

Selain itu, Manan juga menghimbau dan memberi tenggang waktu pada semua pedagang untuk segera memindahkan dagangannya.

“Kita berikan waktu 1×24 jam bagi pedagang agar segera memindahkan dagangannya,apabila dalam waktu yang sudah kami berikan belum dipindahkan juga kita akan lakukan tindakan tegas kepada mereka” tegas Manan.

Ada puluhan pedagang buah di sepanjang Jalan KH Wahid Hasyim Bondowoso, mereka menempati sebelah utara bahu jalan, rata-rata mereka menggelar dagangannya dengan menggunakan kendaraan roda empat. (Budhi/rd)