Pengurus Askab PSSI Sumenep Resmi Dilantik

×

Pengurus Askab PSSI Sumenep Resmi Dilantik

Sebarkan artikel ini
Askab PSSI Sumenep Resmi Dilantik

SUMENEP, limadetik.com – Pengurus Asosiasi Kabupaten (Askab)
PSSI Sumenep, Jawa Timur resmi dilantik, Senin (18/2/2019). Pelantikan Askab PSSI Sumenep yang dihadiri langsung Ketua Asprov PSSI Jawa Timur, Ahmad Riyadh ditempatkan di Pendopo Agung Keraton Sumenep.

“Lewat sepak bola kita perkenalkan Sumenep ke pelosok negeri,” kata Ahmad Riyadh dalam sambutannya.

Maka dari itu, dia berharap agar Pengurus PSSI Sumenep mampu memajukan sebak bola dalam kompetisi. Kompetisi sepak bola butuh kerja keras pengurus supaya mampu meraih prestasi.

IMG20190218140828

“Di Sumenep ini setiap sore di desa-desa banyak anak-anak yang bermain bola. Ini perlu diperhatikan untuk mengembangkan minat dan bakat mereka,” sarannya.

Sementara itu, Ketua Askab PSSI Sumenep, Hairul Anwar mengatakan dalam sambutannya, bahwa pihaknya ke depan akan mengemban tugas yang berat dalam memajukan sepak bola. Apalagi Askab PSSI Sumenep tidak memiliki dana sama sekali.

“Tentu berat. Apalagi PSSI tidak memiki dana sama sekali. Tapi persoalan itu akan menjadi motivasi bagi kita untuk tetap mamajukan sepak bola di Sumenep ini,” tegasnya.

Sejak terpilih sebagai Ketua PSSI beberapa waktu lalu, Hairul sudah membuktikan kemampuannya dalam memajukan sepak bola di Kota Keris. Buktinya, dia mampu membawa Perssu Sumenep masuk 16 besar di liga 3.

“Perssu Sumenep saat ini telah berada di 16 besar liga 3. Berharap tahun ini mampu lolos ke liga 2,” harapnya.(hoki/rd)