Daerah

Banser Bondowoso Apresiasi Cegah Bencana Dengan Penghijauan 2000 Pohon

×

Banser Bondowoso Apresiasi Cegah Bencana Dengan Penghijauan 2000 Pohon

Sebarkan artikel ini
Banser Bondowoso Apresiasi Cegah Bencana Dengan Penghijauan 2000 Pohon
Anggota Banser saat terima bibit pohon dari BPBD

Banser Bondowoso Apresiasi Cegah Bencana Dengan Penghijauan 2000 Pohon

LIMADETIK.COM, BINDOWOSO – Kepala Satuan Koordinasi Cabang (Kasatkorcab) Banser Bondowoso, H. Syaiful Bahri Husnan, mengapresiasi langkah Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bondowoso yang melakukan kegiatan penghijauan dengan menanam 2.000 bibit pohon di lereng Gunung Argopuro, tepatnya di Desa Gunungsari, Kecamatan Maesan.

Menurut pria yang akrab disapa Gus Syef, kegiatan penghijauan tersebut merupakan upaya strategis dalam mencegah terjadinya bencana alam akibat kerusakan lingkungan, khususnya di wilayah rawan bencana.

“Kami mengapresiasi langkah BPBD Bondowoso yang melakukan penghijauan di lereng Argopuro. Banser Bondowoso selalu terlibat aktif dalam berbagai kegiatan sosial seperti ini,” ujarnya kepada Limadetik.com, Kamis (22/1/2026).

Ia menegaskan, Banser Bondowoso selama ini telah menjadi mitra strategis BPBD Bondowoso dalam berbagai kegiatan penanggulangan bencana. Bahkan, Banser juga tergabung dalam Tim Desa Tangguh Bencana (Destana) di sejumlah wilayah.

“Sejak masa pandemi Covid-19, Banser Bondowoso sudah bersinergi dengan BPBD dan sampai sekarang kami selalu siap terlibat dalam kegiatan sosial dan kebencanaan,” jelasnya.

Pria yang juga anggota DPRD Bondowoso dari Fraksi PPP itu berharap, dengan adanya penghijauan tersebut, potensi bencana alam seperti banjir bandang dapat diminimalisir. Ia mengingatkan bahwa lokasi penanaman bibit pohon tersebut merupakan jalur banjir bandang yang sebelumnya sempat menerjang Dusun Peh, Desa Gunungsari.

“Harapannya, bencana alam akibat kerusakan lingkungan tidak kembali terjadi. Apalagi kita tahu wilayah ini pernah terdampak banjir bandang beberapa waktu lalu,” tambahnya.

Ia menegaskan, Banser Bondowoso akan terus siap menjadi mitra kerja pemerintah daerah, khususnya BPBD, dalam upaya penanggulangan bencana di Kabupaten Bondowoso.

“Intinya, Banser Bondowoso selalu siap menjadi mitra kerja dalam penanggulangan bencana di Bondowoso,” pungkasnya.