Nasional

Fattah Jasin Bercita-cita Maksimalkan Potensi Alam Sumenep

×

Fattah Jasin Bercita-cita Maksimalkan Potensi Alam Sumenep

Sebarkan artikel ini
IMG 20200727 112518

SUMENEP, limadetik.com – Bakal Calon (Balon) Bupati Sumenep, Jawa Timur, Fattah Jasin memiliki cita-cita besar untuk membawa kabupaten ini lebih baik. Salah satuya bercita-cita memaksimalkan potensi alam yang dimiliki kabupaten yang memiliki 126 pulau.

“Jumlah kabupaten di Indonesia sekitar 450. Sumenep apabila diukur dari segi potensi alamnya urutan 30 dari 450 kabupaten,” kata Fattah Jasin di hadapan masyarakat Dungkek, Senin (27/7/2020).

Setibanya di Kecamatan Dungkek, Gus Acing melihat banyak potensi alam. Hanya saja belum dikelola secara maksimal. Di antaranya kekayaan kelapa dan pohon siwalan yang menghasilkan gula merah dengan kualitas yang baik.

“Kekayaan alam sekitar ini perlu dikelola secara maksimal. Bisa kerjasama dengan investor atau dikelola sendiri untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Sumenep, sambung Gus Acing berbeda dengan daerah lain. Daerah lain kekayaan alamnya banyak di daratan. Sedangkan kabupaten dengan lambang Kuda Terbang, juga memiliki kekayaan alam di laut.

“Tidak ada kabupaten yang memiliki 126 pulau. Kecuali Sumenep. Salah satunya Pulau Giliiyang yang memiliki oksigen terbaik di dunia,” terangnya.

Fattah Jasin dan KH. Ali Fikri sebagai balon Bupati dan Wakil Bupati Sumenep telah mengantongi surat rekomendasi dari 6 partai politik, yakni PKB, PPP, NasDem, Hanura, Demokrat dan Golkar. (hoki/yd)