Scroll Untuk Membaca Artikel
DaerahPolitik

Jelang Pemilu 2019, Polres Sumenep Minta Waspada Upal

×

Jelang Pemilu 2019, Polres Sumenep Minta Waspada Upal

Sebarkan artikel ini
pemerasan
Ilustrasi

SUMENEP, limadetik.com – Menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2019, Polres Sumenep, Jawa Timur meminta masyarakat untuk waspadai penyebaran uang palsu (Upal).

“Menjelang Pemilu 2019, kami sarankan masyarakat waspada peredaran uang palsu, karena dikhawatirkan ada uang palsu jelang Pemilihan Presiden dan Pileg (Pilpres dan Pemilihan Legislatif Pileg)” kata Kasub Bag Humas Polres Sumenep, AKP Moh. Heri, Senin (11/2/2019).

GESER KE ATAS
SPACE IKLAN

Sesuai jadwal KPU, Pemilu akan dilaksanakan pada 24 April 2019. Pemilu kali ini berbeda dari sebelumnya. Sebab, selain pemilihan legislatif, juga pemilihan presiden dan wakil presiden.

Walaupun diakuinya, Polres Sumenep belum menemukan adanya peredaran upal. Sebab, kata dia menjalang momen tertentu seperti Pemilu dan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) ada indikasi beredarnya uang palsu.

Tetapi, sambung Heri, mengungkapkan apabila masyarakat menemukan ada indikasi uang palsu sebaiknya menerapkan 3D (dilihat, diraba, dan diterawang).

“Supaya tidak ada masyarakat yang menjadi korban penipuan sindikat penipuan dan peredaran upal,” sarannya.

Peredaran dan pencetakan uang palsu salah satu extra ordinary crime atau kejahatan yang menjadi prioritas, dikarenakan peredaran uang palsu dapat mengganggu perekonomian suatu daerah. “Tapi apabila ditemukan peredaran uang palsa, akan kami tindak,” tukasnya. (hoki/yd)

× How can I help you?