Hukrim

Kota Tangerang Selatan Makin Rawan Pencurian, Sepeda Motor Milik Wartawan Raib Digondol Maling di Tengah Keramaian

×

Kota Tangerang Selatan Makin Rawan Pencurian, Sepeda Motor Milik Wartawan Raib Digondol Maling di Tengah Keramaian

Sebarkan artikel ini
Kota Tangerang Selatan Makin Rawan Pencurian, Sepeda Motor Milik Wartawan Raib Digondol Maling di Tengah Keramaian
Wajah dua oknum pencuri sepeda motor yang tertangkap kamera cctv terlihat jelas, saat bersiap akan melakukan aksinya.(Foto : Lasman)

Kota Tangerang Selatan Makin Rawan Pencurian, Sepeda Motor Milik Wartawan Raib Digondol Maling di Tengah Keramaian

LIMADETIK.COM, JAKARTA – Kota Tangerang Selatan-yang saat ini masih memasuki darurat sampah- ternyata juga makin rawan tindak pidana pencurian sepeda motor.Bahkan oknum pencuri semakin berani “nekad” melakukan aksinya disianghari, saat masih berlangsung keramaian orang lalu lalang di sekitar lokasi kejadian (TKP).

Seperti yang diceritakan oleh Eykel Lasflorest (33 thn)-seorang wartawan dari media online ibukota- yang sepeda motornya Honda Beat warna merah-hitam No.(Pol) B-3733 WDW raib digondol maling pada Kamis siang (8/1/2026).

“Padahal motor baru saya parkir sekitar 10 menit usai beli makanan. Saat saya turun dari lantai 2 mau buang sampah, sepeda motor sudah tak terpakir di tempat. Saya pikir ada yang pindahkan, eh dicari-cari motor sudah hilang atau raib,” kata Eykel, jurnalis mida yang sering meliput dunia hiburan, film, musik, dan sport ini.

Kepada wartawan- yang menemuinya pada Jumat pagi (9/1/2026) di lokasi kejadian pencurian motor di kontrakkan H. Siran RT 001/RW 006, Jln. Suka Bakti II No: 16 E, Kel. Serua Indah, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten.

Eykel mengatakan lagi si pencuri motor terbilang makin berani dan nekad.

Kota Tangerang Selatan Makin Rawan Pencurian, Sepeda Motor Milik Wartawan Raib Digondol Maling di Tengah Keramaian
Salah satu oknum pencuri motor Hobda Beat No.(Pol) B-3733 WDW sedang menarik sepeda motor yang hendak dicurinya.Perbuatannya juga tertangkap kamera cctv pada Kamis siang, 9 Januari 2026.(Foto : Lasman)

“Dari kamera cctv terlihat dua pencuri sepeda motor tersebut tanpa mempergunakan helm, pakai kuplulk, bercelana pendek dan bersendal jepit, melakukan aksinya di siang hari saat orang masih ramai lalu-lalang di sekitar TKP,” ceritanya.

Menurut informasi yang diperoleh, sekitar kawasan Ciputat, Serua, dan Jombang, Kota Tangerang Selatan akhir-akhir ini memang makin rawan pencurian sepeda motor.

Oknum maling motor ini sebelumnya sudah survey dan “membaca” area sekitar lokasi parkir sepeda motor, terutama di.lokasi permukiman dan kontrakkan (petakkan) yang tak jauh dari Stasiun KA Jombang ini.

“Bahkan saya duga dua oknum pencuri berusia muda ini tiinggal tidak jauh dari TKP, dan sudah sangat mengenal lokasi parkir motor yang hendak dicurinya. Buktinya mereka datang tanpa gunakan helm, celana pendek, dan hanya memakai sendal jepit,” akui Eykel yang juga adalah seorang pelatih (sabam) ilmu bela diri Tae Kwon Do penyandang sabuk hitam DAN iII Kukkiwon Internasional ini.

“Saya sudah laporkan kasus ini ke Polsek Ciputat Timur pada Kamis sore 8 Januari 2026. Semoga polisi segera menangkapnya, apalagi sepeda motor yang hilang ini sangat saya perlukan untuk alat transportasi sehari-hari,” pungkas jebolan Fakultas Hukum Universitas Pamulang ini.