Scroll Untuk Membaca Artikel
Ekonomi

PKL Minta Wabup Tidak Tebang Pilih Masalah Relokasi

×

PKL Minta Wabup Tidak Tebang Pilih Masalah Relokasi

Sebarkan artikel ini
1557573150741

BONDOWOSO, limadetik.com — Pedagang Kaki Lima (PKL) meminta Wakil Bupati Bondowoso, H. Irwan Bachtiar Rahmat tidak tebang pilih terkait rencana relokasi PKL di Alun-alun Raden Bagus Asra (RBA) Ki Ronggo Bondowoso.

Hal ini dikatakan oleh Ketua Paguyuban Pedagang Kaki Lima (PKL) Alun-Alun Raden Bagus Asra (RBA) Ki Ronggo Bondowoso, Mujiati, kepada sejumlah awak media, Sabtu (11/5/2019).

GESER KE ATAS
SPACE IKLAN

“Kalau memang PKL itu harus dipindah, maka semua PKL yang ada di Alun-alun harus dipindah, baik yang ada di depannya SMP 1 Bondowoso dan didepan masjid At-Taqwa. Jika mau bersih, ia bersih sekalian, jangan tebang pilih dan jangan ada yang tersisa” tegasnya.

Menurut Mujiati, pihaknya bukan tidak mau pindah, pada desember tahun 2017 sesuai arahan Diskoperindag, PKL sudah pindah dan menempati tempat wisata kuliner di Jembatan Ki Ronggo selama tiga hari, namun ternyata tempatnya tidak muat, sehingga kembali lagi ke Alun-alun RBA.

“Kasihan apa bila tempat pemindahan PKL itu tidak memadai, nanti pengunjung akan sepi, sehingga menurunkan pendapatanya mereka, lantas siapa yang mau bertanggungjawab” ujarnya.

Mewakili semua PKL Mujiati mengatakan, sebagai ketua paguyuban dirinya tidak bisa menahan jika para PKL setelah dipindah mau berjualan di bawah, sebab mereka sudah berkomitmen.

“Mereka sudah berkomitmen untuk pindah, dengan catatan kalau di jembatan Ki Ronggo itu pendapatan mereka menurun, maka PKL akan pindah sendiri dan menyebar di sembarang tempat untuk berjualan dipinggir jalan kambeli” lanjut Muji sapaan akrabnya.

Sementara Advokat PKL Alun-alun RBA, Dedi Rahman Hasyim mengatakan hal yang sama, pemerintah untuk melakukan penataan Alun-alun RBA agar tidak tebang pilih.

“Semua lokasi yang menjadi tempat PKL di Alun-alun harus dipindah, sehingga PKL yang direlokasi merasa diperlakukan secara adil dan tidak merasa dipilih-pilih” tuturnya.

Ditambahkan, ini semua sesuai penyampaian Wakil Bupati Irwan, bahwa Januari 2020 PKL sudah dipindah dari Alun-alun Bondowoso ke tempat wisata kiliner jembatan Ki Ronggo. (budhi/yd)

× How can I help you?