Akibat Gigitan King Cobra, Warga Gang Sion Dilarikan ke RSUD dr. Doris Sylvanus

×

Akibat Gigitan King Cobra, Warga Gang Sion Dilarikan ke RSUD dr. Doris Sylvanus

Sebarkan artikel ini
Fotor 153104125224573

PALANGKA RAYA, Limadetik.com —Peristiwa naas yang menimpa seorang Anak laki-laki warga Jl. Mendawai I, Gg. Sion, kelurahan Palangka, Kecamatan Jekan Raya, terpaksa harus dilarikan ke RSUD dr. Doris Sylvanus karena mengalami gigitan ular ” King Cobra ” yang sangat berbisa dan dikenal bisanya yang sangat mematikan, Minggu (8/7/2018) Sekitar Pukul 07:30 WIB.

Menurut keterangan dari beberapa saksi yang namanya enggan disebutkan menerangkan, kejadian yang menimpa korban Rizki Ahmad (16) berawal dirinya sedang melakukan atraksi ular peliharaannya sendiri yang bertempat di Bundaran Besar (Bunbes) Kota Cantik Palangka Raya, atraksi pun berjalan dengan lancar, dengan berbagai ragam acara yang sudah ditampilkan nya dan tak lama setelah itu ular king kobra tersebut mematoknya.

“Dia sempat melakukan atraksi dan semuanya baik baik saja, namun setelah 20 menit berlangsung tiba-tiba saja ular yang dikenal sangat berbisa dan mematikan itu langsung mematoknya dibagian tangan kanannya, melihat hal itu kami langsung bergegas untuk melakukan pertolongan dan dilarikan RSUD dr. Doris Sylvanus untuk dilakukan perawatan,” ucapnya.

Menurut keterangan dari Suwardi Doyen alias Gondrong orang tua korban yang juga salah satu dari anggota Ormas LSR-LPMT Kalteng, saat diwawancarai Limadetik.com mengatakan, “Anak saya Rizki Ahmad ini dari semenjak usia (6) tahun sampai meranjak dewasa ini sudah terbiasa dengan berbagai macam binatang, baik itu ular sawah (Sanca Kembang) ataupun jenis binatang yang lainnya,” ujarnya.

“Termasuk Ular King Cobra yang di peliharanya itu juga sangatlah jinak, melihat itu saya berpikir anak saya ini semenjak dari kecilnya memang sudah ada kelainannya dibandingkan dengan anak-anak yang lainnya. Sedangkan Ular King Cobra itu baru beberapa bulan yang lalu ia dapatkan pada waktu musim banjir kemarin yang juga cukup menggerkan warga dan ia berhasil menjenakkan dalam sekejap saja, mulai dari itulah ia merawatnya hingga saat ini,” tuturnya.

Sementara ini korban masih dalam keadaan tak sadarkan diri, dan masih dalam penanganan lebih lanjut tim medis.

Seperti diketahui, King Cobra yang bernama lain Ular anang atau lanang (Ophiophagus hannah) adalah Ular yang sangat berbahaya. Ular ini ditakuti orang karena bisanya yang mematikan dan sifat-sifatnya yang terkenal agresif, meskipun banyak catatan yang menunjukkan perilaku yang sebaliknya. (Ris/yd)