Nasional

Peresmian Jembatan Di Desa Banyuputih Dihadiri Forpimka Banyuputih Situbondo 

×

Peresmian Jembatan Di Desa Banyuputih Dihadiri Forpimka Banyuputih Situbondo 

Sebarkan artikel ini
20180110 202154

SITUBONDO, Limadetik.com – Implementasi Program Jokowi terkait Dana Desa semakin dirasakan untuk masyarakat Indonesia. Program Pemerintah yang dikhususkan bagi desa dan untuk desa dapat langsung diserap.

20180110 201135
Jembatan Dusun Widoro Pasar Bugeman, Desa Banyuputih, Situbondo yang dianggarkan melalui DD Tahun 2017 (Foto: Aka)

Seperti halnya penggunaan Dana Desa yang dianggarkan untuk jembatan sangat efektif serta bermanfaat bagi masyarakat. Jembatan yang sudah selesai dan bisa dimanfaatkan masyarakat ini disambut baik di Dusun Widoro Pasar Bugeman, Desa Banyuputih, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo. Rabu, (10/01/2018).

Pada kesempatan itu, Kepala Desa Banyuputih, H. Juharto, SH menyampaikan “Kami atas nama Pemerintah Desa ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung acara peresmian dalam syukuran desa atas selesainya Jembatan yang ada di Dusun Widoro Pasar Bugeman”.

“Ini tidak lain upaya pemerintah desa dalam mewujudkan program Pemerintahan Jokowi secara Nasional, lebih-lebih desa berperan aktif dalam pembangunan di tingkat bawah untuk rakyat”, ujar Juharto.

Juharto mengaku, “Pembuatan Jembatan tersebut di anggarkan melalui Dana Desa (DD) Tahap II Tahun Anggaran 2017 yang nilainya sekitar Rp 50 juta rupiah”.

“Alhamdulillah dalam pengerjaannya berjalan lancar dan sampai dalam peresmian saat ini. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak, khususnya masyarakat sekitar yang menyambut baik program tersebut”, imbuhnya.

Kegiatan peresmian yang dihadiri perangkat desa, BPD, LPM, PKK, Bumdes, Tokoh Masyarakat, serta Forpimka Kecamatan Banyuputih, Situbondo.

Pantauan Limadetik.com peresmian yang dikemas dalam selamatan desa atau syukuran mengundang masyarakat sekitar berjalan lancar sampai acara selesai. (Aka/yd)