BONDOWOSO, Limadetik.com — Pasangan Bupati dan Wakil Bupati yang baru saja dilantik pada 24 September 2018 kemarin, menggelar Istighotsah Kubro dan Doa bersama yang dilaksanakan di Pendopo Bupati Bondowoso, Rabu (26/9/2018) malam.
Acara Istighotsah dan Doa bersama ini bermaksud berdoa kepada Allah SWT, agar apa yang diinginkan Bondowoso kedepan bisa terkabul dan berharap mendapatkan barokah melalui doa-doa yang dipanjatkan.
Acara yang juga dihadiri Wakil Bupati Bondowoso H. Irwan Bachtiar dan para alim ulama serta beberapa Masyayikh ini berlangsung dengan suasana khusyuk dan penuh khidmat.
Bupati Bondowoso KH.Salwa Arifin selepas membuka acara mengatakan bahwa melalui doa ini berharap Bondowoso menjadi Kabupaten yang lebih maju dan lepas dari status Kabupaten tertinggal.
“Kami berharap dengan menggelar Istighosah Kubro dan doa bersama diawal tugas kepemerintahan kami mudah-mudahan bisa amanah dalam menjalankan tugas dan menjadikan Bondowoso bisa lebih maju lagi” ujar Bupati yang sekaligus Pengasuh Pondok Pesantren Mambaul Ulum Tangsil Wetan ini.
Lanjut Salwa, juga mengucapkan permohonan maaf apabila pelaksanaan istighosah Dan Doa Bersama ini ada yang kurang berkenan.
Acara yang dipimpin oleh KH.Mohammad Hasan Abdul Mu’is Pengasuh Pondok Pesantren Almaliki Koncer ini dihadiri ribuan pendukung simpatisan dan para Masyayikh.
(budhi/rd)