Doa Bersama untuk Kebaikan Bangsa, Cara Pemkab Sumenep Damaikan Suasana
LIMADETIK.COM, SUMENEP – Di tengah situasi yang memanas akahir-akhir ini karena adanya gelombang aksi di sejumlah daerah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Jawa Timur, bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar doa bersama di Pendopo Agung Keraton Sumenep, untuk kebaikan bangsa, Selasa (2/9/2025).
Selain itu, acara ini juga dipersembahkan sebagai wujud kepedulian terhadap bangsa sekaligus menguatkan semangat persaudaraan di tengah masyarakat.
Kegiatan tersebut dihadiri beragam kalangan, mulai dari pengemudi ojek online, mahasiswa, organisasi kepemudaan, hingga jajaran pejabat di lingkungan Pemkab Sumenep.
Suasana semakin khidmat terasa ketika semua elemen duduk bersama, melafalkan doa dengan tujuan yang sama untuk keselamatan Indonesia.
Pada kesempatan itu, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, dalam sambutannya menekankan bahwa doa lintas elemen ini merupakan cerminan kecintaan masyarakat kepada tanah air.
“Di tempat ini, walau kita berasal dari latar belakang yang berbeda, baik profesi maupun keyakinan, hari ini kita dipersatukan oleh doa. Karena saat negeri ini aman, tenteram, dan damai, maka masyarakat bisa hidup dengan penuh martabat,” ungkap Bupati Fauzi.
Menurut Bupati, yang membuat acara ini istimewa, adalah doa tidak hanya dipimpin oleh tokoh agama Islam, tetapi juga perwakilan dari lintas agama lainnya.
“Tentu inilah yang menjadi pesan kuat bahwa Sumenep menempatkan toleransi sebagai pijakan utama dalam kehidupan sosial” terang Bupati.
Dikatakan Bupati Fauzi, di tengah gejolak sosial yang muncul di sejumlah wilayah, Bupati Fauzi mengingatkan pentingnya memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan spiritualitas di tengah masyarakat.
“Kami menadakan kegiatan ini sebagai upaya moral sekaligus spiritual, demi menjaga keselamatan bangsa, terlebih bagi masyarakat Kabupaten Sumenep,” pungkasnya












