HM, Penasehat Paguyuban Minta Bea Cukai Madura Bersinergi Lakukan Pembinaan untuk Kemajuan Industri Rokok Lokal
LIMADETIK.COM, SUMENEP – H.Mukmin, penasehat paguyuban perusahaan rokok lokal Sumenep meminta Bea Cukai Madura bersinergi lakukan pembinaan untuk kemajuan industri rokok lokal, untuk memacu kemajuan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
Demikian itu disampaikan Penasehat Paguyuban Perusahaan Rokok (PR) Sumenep H. Mukmin dalam acara Focus Group Discusion (FGD) bersama Pemkab Sumenep dan Bea Cukai Madura yang digelar Forum Pimpinan Asosiasi Media (For-PAM) Sumene di Pendopo Agung Keraton Sumenep.
Menurt H. Mukmin, pembinaan oleh Bea Cukai sangat duperlukan. Sehingga keberadaan industri kedepan bisa semakin berkembang.
“Kami berharap kepada Bea Cukai untuk senantiasa melakukan pembinaan, saran dan masukan sangat kami butuhkan,” katanya, Kamis (17/7/2025).
Menurutnya, peran Bea Cukai untuk mendorong berkembangnya perusahaan rokok di Sumenep kata dia sangat besar. Mengingat mayoritas perusahaan yang ada saat ini masih tergolong baru.
Oleh sebab itu lanjut HM sebutan H.Mukmin pembinaan oleh Bea Cukai, Pemerintah Daerah serta Aparat Penegak Hukum (APH) sangat dibutuhkan.
“Yang namanya pemula pasti masih banyak salahnya. Oleh karenanya sinergi dan pembinaan senantiasa kami nantikan, apabila ada yang salah lakukan pembinaan jangan langsung dibunuh,” ujar dia.
H. Mukmin berkeyakinan apabila perusahaan terus berkembang bisa berdampak pada peningkatan ekonomi.
“Kami berkeinginan nantinya perusahaan ini seperti perusahaan besar, seperti Gudang Garam atau Sampoerna,” jelas dia.
Terakhir H. Mukmin meminta kepada semua anggota paguyuban untuk tetap taat pada aturan. “Paguyuban ini bukan untuk melindungi kesalahan, makanya semua perusajaan harus mengikuti semua aturan yang ada,” pungkasnya.