Headline News

Komisioner KPU Sumenep Alami Laka Lantas, Mobil Mitsubisi Xpander Rusak Berat

×

Komisioner KPU Sumenep Alami Laka Lantas, Mobil Mitsubisi Xpander Rusak Berat

Sebarkan artikel ini
Komisioner KPU Sumenep Alami Laka Lantas, Mobil Mitsubisi Xpander Rusak Berat
FOTO: Mobil Mitsubishi Xpander Komisioner KPU Sumenep saat laka lantas

Komisioner KPU Sumenep Alami Laka Lantas, Mobil Mitsubisi Xpander Rusak Berat

LIMADETIK.COM, SUMENEP – Komisioner KPU Kabupaten Sumenep Syaifur Rnahman mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Kabupaten Desa Lenteng Barat, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur.

Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan Mitsubishi Expander nopol L 1103 CAD dikendarai Komisioner KPU Sumenep, Syaifur Rahman (38) warga Desa Pordepor Kecamatan Guluk-guluk, dengan sepeda motor Honda Revo nopol M 2664 WE yang dikendarai Zhair (38) warga Desa Romben Barat, Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep.

Peristiwa tersebut terjadi pada Hari Kamis 30 Maret 2023, sekira pukul 09.00 Wib, di Jalan Raya Kabupaten Desa Lenteng Barat, Kecamatan Lenteng Kabupate Sumenep. KM–13.

Kapolres Sumenep AKPB Edo Satya Kentriko melalui Kasi Humas AKP Widiarti S kepada awak media menyampaikan, kronologos awal terjadinya laka lantas yang melibatkan salah satu Komisioner KPU Sumenep dengan warga tersebut.

“Komisioner KPU Sumenep Suaifur Rahman melaju dari arah barat ke timur mengendarai Mitsubishi Xpander, bersamaan itu juga ada sepeda motor Honda Revo dikendarai Zhair dari arah berlawanan, diduga pengendara Xpander kurang konstren ke depan, sehingga membentur sepeda motor pas masuk selatan badan jalan” kata AKP Widiarti S.

Saat membentur pengendara sepeda motor, Mobil Mitsubishi Xpander langsung menabrak dinding gudang rongsokan tepat di bahu jalan sebelah utara. Akibat dari kejadian tersebut pengemudi sepeda motor mengalami luka, dan dilakukan perawatan di rumahnya.

“Yang Komisioner KPU tidak mengalami luka, namun kedua kendaraan mengalami kerusakan material, yang Mobil Xpander rusak cukup parah di bagian depan dengan taksiran kerugian Rp 10 juta, dan sepeda motor perkiraan Rp 500 ribu” tukasnya.