Scroll Untuk Membaca Artikel
menu cobek
Headline News

Kunjungan Strategis Duta Maritim Indonesia 2023 Aspeksindo di Kementerian Kelautan dan Perikanan RI

×

Kunjungan Strategis Duta Maritim Indonesia 2023 Aspeksindo di Kementerian Kelautan dan Perikanan RI

Sebarkan artikel ini

Kunjungan Strategis Duta Maritim Indonesia 2023 Aspeksindo di Kementerian Kelautan dan Perikanan RI

LIMADETIK.COM, JAKARTA – Duta Maritim Indonesia 2023 Akspekindo melakukan kunjungan strategis ke Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). Kunjungan tersebut diikuti oleh seluruh finalis duta maritim tahun 2023, Senin (14/8/2023).

GESER KE ATAS
SPACE IKLAN

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk sinergitas Aspeksindo dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045. Kunjungan Strategis ini dipimpin langsung oleh Direktur Eksekutif Aspeksindo yakni Dr.Andi Fajar Asti, S.Pd,M.Pd., M.Sc.

“Kami siap berkolaborasi serta mendukung segala bentuk inovasi-inovasi kemaritiman yang di gagas oleh KKP demi terwujudnya Indonesia emas 2045, serta adanya Duta Maritim ini dapat dijadikan sebagai pelopor di daerah dalam melakukan kegiatan-kegiatan inovatif dalam bidang kelautan dan kemaritiman” ujar Direktuf Eksekutif, Andi Fajar Asti.

Kunjungan Duta Maritim di sambut baik oleh Irjen. Pol. Drs. Victor Gustaaf Manoppo, M.H Ditjen Pengelolaan Ruang Laut. Selanjutnya, para Duta Maritim Indonesia 2023 mendapat beberapa arahan serta bimbingan dari sang Ditjen, yang pada intinya mendorong terwujudnya Indonesia Emas 2045 nanti.

“KKP memiliki 5 program unggulan yang diharapkan adanya duta maritim ini mampu menciptakan terobosan kegiatan-kegiatan demi terwujudnya Indonesia Emas 2045” kata Irjen. Pol. Drs. Victor Gustaaf Manoppo dalam sambutannya.

Dalam kesempatan itu, finalis Duta Maritim dari Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur Wahyudi Prasetyo juga turut hadir dalam kunjungan strategis tersebut. Ia nenyebutkan, kunjungan tersebut sangan penting untuk mengetahui secara utuh potensi-potensi kemaritiman di Indonesia.

“Kunjungan strategis juga dilakukan untuk diskusi mengenai isu-isu kemaritiman yang terjadi di era sekarang ini. Sehingga adanya sinergitas dan kolaborasi antar duta maritim dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan” ucapnya.

× Space Iklan