Scroll Untuk Membaca Artikel
Nasional

Memanas, Dapur dan Kandang Sapi Milik Ketua Panitia Pilkades Juruan Laok Dibakar

×

Memanas, Dapur dan Kandang Sapi Milik Ketua Panitia Pilkades Juruan Laok Dibakar

Sebarkan artikel ini
WhatsApp Image 2019 10 11 at 8.45.10 AM
F. Istimewa

SUMENEP, limadetik.com – Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Juruan Laok, Kecamatan Batu Putih, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur memanas. Buktinya, dapur dan kandang sapi milik Ketua Panitia Pilkades diduga dibakar oleh Orang Tak Dikenal (OTD), Jumat (11/10/2019) Pukul 01.30 WIB.

Beruntung, upaya pembakaran itu tidak berjalan mulus. Saat sejumlah pelaku mulai menyiramkan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis premium dan membakarnya, ibu kandung ketua panitia Pilkades berinisial S terbangun dan langsung teriak.

GESER KE ATAS
SPACE IKLAN

Mendengar teriakan tersebut, para pelaku kabur. Hanya saja sebelum kabur, salah satu pelaku masih menyempatkan melemparkan botol yang berisi premium dan telah dibakar api ke perempuan inisial S itu.

Kemudian, setelah mendengar terikan, sejumlah warga sekitar berbondong-bondong datang untuk membantu memadamkan api dan menenangkan ibu ketua panitia Pilkades tersebut.

“Beruntung api tidak sampai membakar semua kandang dan dapur. Hanya sebagian kecil saja karena langsung ketahuan,” kata salah satu warga sekitar yang enggan disebut namanya.

Sementara itu, Ketua Panitia Pilkades Juruan Laok, Hartono saat dikonfirmasi media ini membenarkan peristiwa yang terjadi di rumahnya. Pihaknya menganggap peristiwa yang terjadi itu merupakan sebuah bentuk teror dari orang-orang yang sengaja ingin mengacaukan pelaksanaan Pilkades.

“Ini bagian dari bentuk teror Pilkades. Yang penting kami dalam menjalankan tugas netral dan sesuai mekanisme yang berlaku,” kata Hartono.

Masalah ini telah ditangani pihak kepolisian. Muspika Batu Putih sudah mendatangi TKP dan memberi garis Police Line. (hoki/yt)

× How can I help you?