Scroll Untuk Membaca Artikel
Politik

Pemilu 2019, Diprediksi TPS di Sumenep Capai 6.000 Lebih

×

Pemilu 2019, Diprediksi TPS di Sumenep Capai 6.000 Lebih

Sebarkan artikel ini
Fotor 152877130692014 scaled

SUMENEP, Limadetik.com – Pada Pemilu 2019 Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumenep, Jawa Timur memprediksi jumlah tempat pemungutan suara (TPS) lebih banyak dibandingkan pemilu sebelumnya.

Ketua KPU Sumenep, Abd Waris mengungkapkan, bahwa penambahan jumlah TPS untuk mempercepat proses pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan itu. Pada tahun 2019 masyarakat tidak hanya melaksanakan Pemilihan Legislatif (Pileg), melainkan masyarakat juga akan memilih Presiden pada waktu bersamaan.

GESER KE ATAS
SPACE IKLAN

“Diprediksi ada penambahan 4.000 TPS. Kalau Pilgub tahun ini TPS hanya 2.400,” terangnya, Senin (11/6/2018) kemarin.

Penambahan tersebut sesuai dengan peraturan yang ada. KPU RI menetapkan jumlah hak pilih setiap TPS maksimal 300 pemilih.

“Tahapan Pemilu 2019 sudah dimulai. Penetapan jumlah TPS akan diplenokan pertengahan Juni 2018. H+3 lebaran kita akan plenokan jumlah TPS untuk Pilpres,” tukasnya. (Hoki/yd)

× How can I help you?