SUMENEP, limadetik.com – Pemerintah Kabupaten Sumenep, Jawa Timur menggelar Jalan Jalan Santai (JJS) Egrang, Minggu pagi (2/9/2018).
JJS Egrang yang digelar di seputar jalan Taman Bunga (TB) merupakan bagian dari event Visit Sumenep 2018. Peserta JJS egrang memakai pakaian unik. Ribuan Peserta terdiri dari berbagai elemen masyarakat, perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan instansi dilingkungan pemerintahan Kota Keris tersebut.
Bupati Sumenep, A. Busyro Karim mengatakan, bahwa budaya harus dilestarikan, salah satunya egrang atau “Tenjhak”.
“Karena hanya sedikit anak muda yang mengenal tradisi ini, makanya pemerintah kembali mengingatkan akan tradisi ini supaya tidak punah,” katanya.
Bupati dua periode ini mengungkapkan, JJS Egrang ini tidak hanya sebatas melestarikan tradisi tapi juga bagian dari menyatukan langkah pembangunan Sumenep kedepan dengan cara kebersamaan dan kekompakan.
“Tentu bagian dari menyatukan langkah membangun Kabupaten Sumenep tercinta ini, tentu saja diawali dengan kebersamaan dan kekompakan diantara kita,” terangnya.
Disamping itu, Busyro berharap tradisi itu juga bisa dijadikan bagian dari cara memperkuat ekonomi masyarakat. Sebab, egrang ini terbuat dari bambu, tentunya perlu bahan baku yang bisa meningkatkan ekonomi masyarakat.
“Kami harap tradisi ini mampu meningkatkan ekonomi masyarakat,” imbuhnya. (hoki/yd)