PLN Tak Tepati Janji Terkait Listrik 24 Jam Nyala,Warga Kengean Geram

×

PLN Tak Tepati Janji Terkait Listrik 24 Jam Nyala,Warga Kengean Geram

Sebarkan artikel ini
Fotor 151905953202733
Pugub Prijandoko Manager PT.Persero PLN area Pamekasan

SUMENEP, Limadetik.com – Terkait dengan listrik di pulau kangean yang sampai saat ini belum bisa dinikmati warga sepenuhnya sesuai janji PLN 24 jam akan nyala ternyata tidak bisa ditepati oleh pihak Perusahaan Listrik Negara (PLN) Sumenep,Jawa Timur.

Hal ini lah yang memancing kemarahan seluruh pelanggan atau warga di pulau cukir tersebut,tak tanggung-tanggung warga pun mengancam akan melakukan aksi protes melalui demo atau unjuk rasa nanti jika janji PLN tidak segera ditunaikan.

Menurut Ketua KWKK, Syaifuddin Perusahaan Listrik Negara (PLN) telah mengkhianati kesepakatan saat pertemuan dengan Komunitas Warga Kepulauan Kangean (KWKK) di jakarta pada akhir januari 2018 yang di fasilitasi oleh Komisi VII DPR-RI.Dimana pihak PLN telah berjanji akan melakukan penyalaan listrik selama 24 jam,tapi semuanya tidak terealisasi hingga saat ini.

“Kita yang mewakili warga kangean saat itu sudah melakukan kesepakatan di depan Anggota Komisi VII DPRRI di Jakarta, jika dalam waktu dekat listrik di Kangean akan segera menyala selama 24 jam. Namun kenyataannya listrik di Kangean hingga hari ini justru tambah parah karena sering dilakukan pemadaman,” tutur Syaifuddin Senin, (19/2/2018).

Pihak PLN melakukan Pemadaman bergilir atas listrik di Pulau Kangean tidak pernah ada pemberitahuan kepada para pelanggan, sehingga pelanggan merasa sangat di rugikan. Bahkan pemadaman bergilir sejak lama terjadi, dan listrik di Kangean hanya menyala 12 jam.

“Kami akan menagih janji dan akan mendatangi PLN Provinsi Jawa Timur di Surabaya agar permasalahan listrik di pulai kangean jelas,” tegasnya.

Ditempat yang berbeda saat dikonfirmasi, Manager PT. PLN Persero Area Pamekasan Puguh Prijandoko mengatakan, saat ini kelistrikan di kangean sedang di lakukan normalisasi, rencananya mulai tanggal 19 Februari 2018 listrik di kangean sudah normal tidak ada pemadaman lagi seperti sebelumnya.

“Kepada warga pulau kangean,kami mohon maaf karena masih belum normal, dan pada 19 tidak ada pemadaman lagi dan akan normal kembali dengan menggunakan mesin baru tersebut,” katanya saat dikonfirmasi di Kantor PLN Sumenep.

Puguh pun mengaku, untuk nyala 24 jam pihaknya masih menyiapkan beberapa kebutuhan seperti Ijin penambahan BBM, menyiapkan infrastruktur dan penambahan travo dan penambahan SDM, kalau semuanya sudah siap kami akan segara beroprasi dan menyala 24 jam.

“Kita persiapkan dulu semua kebutuhan nya,seperti travo kemudian izin penambahan BBM termasuk SDM nya,dan nanti kalau memang infrastruktur sudah benar-benar siap tentunya yang lain lain nya akan segera dipersiapkan dan sudah pasti akan nyala 24 jam,”ungkap Pugub.(yd)