Artikel

PMM UMM Kelompok 13 Gelombang 6 Melakukan Penanaman Pohon Mangga Bersama Masyarakat Rt.08, Desa Merjosari, Kota Malang

×

PMM UMM Kelompok 13 Gelombang 6 Melakukan Penanaman Pohon Mangga Bersama Masyarakat Rt.08, Desa Merjosari, Kota Malang

Sebarkan artikel ini
PMM UMM Kelompok 13 Gelombang 6 Melakukan Penanaman Pohon Mangga Bersama Masyarakat Rt.08, Desa Merjosari, Kota Malang
PMM UMM Kelompol 13 Gelombang 6 saat akan melakukan penanaman Pohon Mangga di Desa Mojosari Kota Malang

PMM UMM Kelompok 13 Gelombang 6 Melakukan Penanaman Pohon Mangga Bersama Masyarakat Rt.08, Desa Merjosari, Kota Malang

LIMADETIK.COM, MALAMG – Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang tergabung dalam Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) kelompok 13 gelombang 6, melakukan sebuah kegiatan penanaman pohon mangga bersama masyarakat Rt.08, Desa Merjosari, Kota Malang, Jawa Timur.

Kegiatan ini dikoordinir oleh Wildan Firdaus, dengan anggota Adinda Safa Ramadhani Efendik, Muhammad Asfar Aslam, Ansa Meilia Safira Maharani, dan Fina Dewi Fortuna serta dibimbing oleh Dosen Pembimbing Lapang (DPL) Iqbal Ramadhani Fuadiputra, S.E., M.SM.

Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) ini bertujuan mengaplikasikan Hilirisasi hasil Penelitian Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) dan juga sebagai wadah bagi mahasiswa untuk berkontribusi positif kepada masyarakat melalui berbagai kegiatan

Secara umum penanaman pohon mangga ini bertujuan untuk mengurangi dampak pemanasan global, mencegah erosi, mengurangi zat pencemar udara, dan lain sebagainya. Menanam pohon memiliki peran krusial dalam menjaga keberlanjutan lingkungan. Penanaman pohon mangga ini tidak hanya menyumbang pada peningkatan kualitas udara melalui proses fotosintesis, akan tetapi juga mendukung keanekaragaman hayati.

A. Teknik Penanaman Pohon

1. Tentukan jenis pohon yang akan ditanam
Pada penanaman ini yang kami tanam adalah bibit pohon mangga, namun penanaman pohon ini bisa memiliki banyak jenis, ada pohon buah maupun pohon hias, bisa di sesuaikan dengan kondisi lingkungan sekitar penanaman pohon. Tidak hanya itu, kondisi lainnya juga berpengaruh misalnya asupan sinar matahari, tanah, ruang yang tersedia untuk penanaman pohon.

2. Perhatikan Lokasi Penanaman
Setelah menentukan jenis pohon yang akan ditanam, tidak lupa untuk melihat lokasi untuk penanaman bibit pohon. Hal lain yang harus diperhatikan adalah bagaimana kita dapat menghindari area tanah yang berlokasi di dekat bangunan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan ketika suatu saat pohon tersebut sudah tumbuh membesar.

3. Hindari Menanam di Tanah yang Basah
Usahakan untuk tidak menggali tanah pada saat kondisi tanah saat basah, karena menggali tanah pada saat basah hanya dapat merusak struktur tanah yang akan di tanam, dan dapat menghambat pertumbuhan tanaman yang akan di tanam, kami dapat menunggu kondisi tanah membaik atau pada saat tanah sudah kering.

4. Mulai Menggali Tanah
Setelah kami menentukan lokasi penanaman pohon, selanjutnya dapat mulai menggali tanah dimana pohon itu di tanam, lubang yang harus digali harus dua atau tiga kali sebesar pohon yang akan di tanam, atau selebar akar dari pohon yang akan di tanam. Kami juga memanfaatkan cangkul untuk menggali tanah dimana pohon itu di tanam.

5. Tanam Bibit Pohon
Langkah selanjutnya adalah menanam bibit pohon mangga yang telah di persiapkan, kami juga membuka bibit pohon mangga dari polibag namun kami juga memperhatikan bola akar pada pohon mangga yang akan ditanam. Pada saat mengeluarkan bibit pohon dari polibag yang perlu di perhatikan adalah gimana caranya agar bola akar bibit tersebut tidak patah.

6. Meluruskan pohon
Pastikan bahwa pohon mangga yang akan ditanam di posisikan sesuai dengan galian tanah tempat bibit pohon tersebut akan ditanam.

7. Tutup Galian Lubang
Setelah menanam bibit pohon langkah selanjutnya adalah menutup galian lubang yang sudah ditanami bibit pohon. Tetapi, yang perlu diperhatikan adalah jangan menanam bibit pohon terlalu dalam karena dapat menyebabkan pohon sulit untuk tumbuh dengan baik.

8. Menyiram Pohon
Setelah penanaman selesai sirami bibit pohon, yang berguna untuk memicu pertumbuhan mangga yang ditanam dapat tumbuh dengan baik.

B. Fungsi Penanaman Pohon

Setelah mengetahui cara penanaman bibit pohon yang baik dan benar, kita juga perlu mengetahui apa tujuan dari penanaman pohon. Penanaman pohon ini dilakukan bukan hanya sekedar untuk menanam saja, melainkan ada beberapa manfaat dan tujuan tertentu seperti :

a. Menghasilkan Oksigen
Manfaat yang sangat terasa dengan adanya penanaman pohon adalah memberikan oksigen untuk makhluk hidup bernafas. Saat pohon melakukan fotosintesis hal itu sangat bermanfaat pada makhluk karena pada proses tersebut tumbuhan menyerap karbondioksida dan menghasilkan oksigen yang sangat bermanfaat bagi makhluk hidup.

b. Mencegah Terjadinya Banjir
Dengan adanya pohon dapat membuat air meresap ke dalam tanah sehingga meningkatkan cadangan air di dalam tanah. Oleh karena itu penanaman pohon dapat mencegah terjadinya banjir. Penanaman pohon dapat menahan laju air dan erosi oleh sebab itu lingkungan yang terdapat pepohonan yang rindang akan terasa sejuk dan segar.

c. Mengurangi Pencemaran Udara
Salah satu pentingnya dari penanaman pohon adalah untuk mengurangi pencemaran udara. Seperti yang kita ketahui, pada saat ini pencemaran udara adalah hal yang sangat sulit untuk dicegah namun dengan adanya penanaman pohon merupakan salah satu tindakan untuk mencegah pencemaran udara.

KESIMPULAN
Penanaman pohon memiliki dampak positif yang sangat signifikan, seperti membantu menjaga keseimbangan ekosistem, menyediakan habitat bagi berbagai makhluk hidup, serta mengurangi tingkat polusi udara. Selain itu, penanaman pohon juga dapat berperan dalam mitigasi perubahan iklim dengan menyerap karbondioksida dari udara.

Dengan demikian, kegiatan ini tidak hanya mendukung lingkungan, tetapi juga berkontribusi pada kesejahteraan manusia dan planet ini secara keseluruhan. Secara sosial, keberadaan hutan dan pepohonan memberikan manfaat seperti peningkatan kualitas udara, perlindungan tanah dari erosi, dan penyediaan sumber daya alam yang berkelanjutan.

Oleh karena itu, upaya konsisten dalam penanaman pohon menjadi kunci dalam mewujudkan ekosistem yang seimbang dan memberikan warisan lingkungan yang berkelanjutan untuk generasi mendatang.