Scroll Untuk Membaca Artikel
Daerah

Polres Sumenep Terus Memburu Pelaku Perampokan Emas

×

Polres Sumenep Terus Memburu Pelaku Perampokan Emas

Sebarkan artikel ini
Fotor 153908044266448

SUMENEP, Limadetik.com — Polisi Resort (Polres) Sumenep melalui Tim Buser terus memburu komplotan perampokan sadis di Kecamatan Pasongsongan pada Selasa, (9/10/2018) yang diprediksi para pelakunya masih belum jauh, dan masih berada di Pulau Madura.

Alami Luka Bacok, Pedagang Emas di Sumenep Jadi Korban Perampokan

GESER KE ATAS
SPACE IKLAN

Dirampok, Kerugian Pedagang Emas di Sumenep Mencapai 3,7 M.

“Hingga saat ini Tim Buser Polres Sumenep dan Polsek serta masyarakat disini masih melakukan pengejaran pada pelaku,” kata Kapolsek Pasongsongan AKP Suwardi saat dikonfirmasi melalui sambungan teleponnya.

Dijelaskan mantan Kasubbag Humas Polres Sumenep itu jumlah pelaku diperkirakan sebanyak lima orang. “Kalau berdasarkan keterengan korban pelakunya antara 4 atau 5 orang. Saat ini masih kami kejar. Mereka melarikan diri kearah Pasean sesaat aksi perampokan itu terjadi,” terangnya.

“Kita memprediksi saat ini para pelaku masih belum jauh. Setidaknya masih berada di Pulau Madura, dan pasti terus kita kejar hingga ketangkap,” sambung Suwardi.

Seperti diberitakan media ini sebelumnya, perampokan terjadi di jalan simpang tiga menuju Desa Bindang, Pasongsongan. Korbannya bernama Slamet Hariyanto selaku pemilik toko emas dan keponakannya Eliavi Safitri. Mereka dirampok saat hendak pulang dari Pasar Pasongsongan.

Walau sempat dipertahankan oleh Slamet Hariyanto, namun akhirnya terlepas juga karena jumlah pelaku yang lebih banyak dan pelaku telah melukai Eliavisafitri. Dari kejadian itu korban harus rela melepas emas seberat 3,5 Kilogram dan uang Rp.200 juta yang dirampas para pelaku perampokan.

“Kejadiannya di tengah jalan dan sudah hampir sampai ke rumah korban kurang lebih 200 meter, dan kebetulan saat kejadian itu diperkirakan tidak ada orang lain yang lewat selain korban dan para pelaku” tukasnya. (yd/yd)

× How can I help you?