Sosbud

Aksi Peduli Lingkungan, Ini Yang Dilakukan Warga Bersama Anggota DPRD Banjarmasin

×

Aksi Peduli Lingkungan, Ini Yang Dilakukan Warga Bersama Anggota DPRD Banjarmasin

Sebarkan artikel ini
banjarmasin 3

BANJARMASIN, Limadetik.com – Dalam rangka mewujudkan Kota Banjarmasin Smart City yang bersih dan hijau, menjaga kebersihan lingkungan di sekitar merupakan tanggung jawab bersama.

Untuk itu sangat diharapkan kepada masyarakat agar bisa berpartisipasi dalam membersihkan lingkungan sehingga menjadi lebih bersih dan indah.

Seperti yang dilakukan oleh Warga Banua Anyar rt 1-4 pada Jum’at (2/2) pagi, melakukan aksi gotong royong dan bersih-bersih lingkungan.

Dalam kesempatan tersebut dihadiri dari berbagai unsur golongan. Mulai dari Satgas Kebersihan, anggota Polsek, Muspika dan Pegawai Kecamatan, Lurah sebanjarmasin Timur, Forum Pemuda Peduli Lingkungan, Siswa SMP 14 serta siswa SD Benua Anyar 8.

“kegiatan ini mendukung visi misi Walikota Ibnu Sina dengan jargon BAIMAN (Banjarmasin Barasih wan Nyaman),”ujar Awan Subarkah S.TP kepada Limadetik.com via pesan WhattApps.

Pria yang duduk di kursi Dewan dari Fraksi PKS tersebut mengaku, senantiasa mendukung setiap kegiatan masyarakat yang bersifat menjaga lingkungan.

“Dan yang paling utama itu ya warga semua antusias dan dengan penuh kesadaran serta kekeluargaan bergotong royong membersihkan kampung ini,”pungkasnya.

Disela-sela Aksi gotong royong dan peduli lingkungan itu, anggota Polsek Banjarmasin Timur melakukan giat Sosialisasi Siber Pungli kepada warga yang hadir. Giat tersebut dilakukan guna mencegah tindakan yang merugikan masyarakat serta mencegah penyalahgunaan dana Desa dari pihak yang tidak bertanggung jawab. (ed/rud)