PAMEKASAN, Limadetik.com — Bupati Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Baddrut Tamam menyematkan tanda penghargaan Gerakan Pramuka kepada 11 orang anggota Pramuka.
Bupati Baddrut langsung menyematkan penghargaan, usai dirinya memimpin upacara hari Pramuka ke 58 di lapangan Nagara Bhakti Ronggosukowati, Jl. Pamong Praja, Rabu (14/8/19).
“Saya ingin menyematkan penghargaan kepada 11 orang anggota Pramuka yang terdiri 1 orang lencana melati, 2 orang penerima pancawarasa tujuh, 1 orang penerima pancawarasa empat, 6 orang penerima pancawarasa dua dan 1 orang penerima pancawarasa satu,” kata Bupati Baddrut Tamam saat memberi sambutan.
Penyematan ini, kata Baddrut sabagai tanda penghargaan sekaligus sebagai momentum yang tepat untuk meningkatkan partisipasi dan inovasi bagi kakak-kakak Pramuka, sehingga Gerakan Pramuka di Pamekasan semakin menjadi pilihan semuanya.
“Oleh karena itu, untuk meningkatkan aktivitas Gerakan Pramuka di Pamekasan, saya mengingatkan amanat Permendikbud Nomor 63 Tahun 2014 tentang pendidikan kepramukaan sebagai kegiatan ekstra kurikuler pada pendidikan dasar dan menengah,” katanya.
Untuk itu, Bupati meminta Dinas Pendidikan Kabupaten Pamekasan agar segera berkoordinasi dengan Kwartir cabang untuk merumuskan kegiatan kepramukaan kedepan. (arif/yt)