Pastikan Kualitas dan Mutu Pembangunan di SMPN 2 Tulangan, Wabup Sidoarjo Wanti-wanti Kontraktor
LIMADETIK.COM, SIDOARJO – Sebagai upaya bentuk perhatian terhadap masa depan pendidikan yang lebih baik bagi generasi muda Sidoarjo, Wakil Bupati Mimik Idayana meninjau langsung progres pembangunan tahap keempat SMP Negeri 2 Tulangan yang berlokasi di Desa Grinting, Kecamatan Tulangan, Sidoarjo, Jawa Timur, pada Rabu, 16 April 2025 kemarin.
Saat dilokasi, Wabup Sidoarjo Mimik Idayana, dengan penuh perhatian menyusuri lahan seluas 2.200 meter persegi di area pembangunan dan memperhatikan detail demi detail bangunan yang tengah dikerjakan agar sesuai perencanaan.
Selain itu, infrastruktur yang pengerjaannya dengan kurun waktu 150 hari kerja tersebut, bersumber dari APBD yang merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Sidoarjo untuk meningkatkan prasarana, sarana dan utilitas pendidikan, khususnya di wilayah Tulangan.
Mimik Idayana, Wabup Sidoarjo mengatakan bahwa pentingnya menjaga kualitas dan mutu infrastruktur sesuai rencana yang sudah ditentukan.

“Spesifikasi bangunan harus sesuai standar teknis yang telah ditetapkan, dan juga waktu pengerjaannya tepat waktu,” ujar Mimik.
Dilokasi, Wabup Sidoarjo Mimik Idayana saat melakukan kunjungan, nampak didampingi oleh pihak kontraktor pembangunan serta Kepala Sekolah SMPN 2.
Disisi lain, pembangunan sekolah yang memasuki tahap pemadatan tanah tersebut telah menjadi salah satu proyek prioritas Pemkab Sidoarjo dalam upaya pemerataan pendidikan.
Mimik Idayana menegaskan bahwa pengawasan ketat akan terus dilakukan, demi memastikan tidak ada kompromi terhadap mutu pembangunan sekolah.
“Ini bukan sekadar bangunan, tapi harapan. Harapan anak-anak, orang tua, dan masa depan pendidikan di Sidoarjo,” pungkasnya.