Nasional

Treelogi Santri Menurut Pembina Kerohanian Islam SMKN 1 Sumenep

×

Treelogi Santri Menurut Pembina Kerohanian Islam SMKN 1 Sumenep

Sebarkan artikel ini
20191022 110757

SUMENEP, limadetik.com — Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2019 merupakan sebuah momentum bangsa Indonesia kembali mengenang perjuangan para santri dahulu berjuang mengusir para penjajah di Negeri ini.

Merasa peduli dengan cita-cita para santri kala itu, di ruang Guru SMKN 1 Sumenep Pembina Kerohanian Islam berpendapat tentang Hari santri bagian dari pemusatan cara berpikir dan bersikap melalui Esensi Treelogi santri : memperhatikann fardu’ain, Meninggalkan Dosa Dosa besar,
Berbudi luhur kepada Allah dan mahluknya.

IMG 20191022 WA0035
Berkacamata, Kepala Perpustakaan SMKN I Sumenep, Sufyan

Melalui momentum dan 3 point kepatuhan tersebut, Ainul Hasan, Almuni Ponpes Guluk Guluk berharap di hari santri ini menjadi penguatan pondasi karakter moral di lngkungan SMKN 1 Sumenep, Jawa Timur. “Sehingga apa yang menjadi cita-cita besar dalam hari santri ini tercapai secara utuh dan menyeluruh” kata Ainul Hasan, Selasa (22/10/2019).

Menurut Ust. Hasan sapaan akrabnya mengatakan jika kajian keislaman bagian dari salah satu penunjang untuk memantap momentum ini. “Perlunya kita semua terkhusus di SMKN I Sumenep ini mengenang perjuangan para santri pada masa dulu, sehingga kita perlu melakukan kajian keislaman bagi para Siswa/i untuk lebih mengokohkan pondasi keyakinan mereka terhadap Agama” paparnya.

Menanggapi hal tersebut di atas, Sufyan Kepala Perpustakaan SMKN 1 Sumenep siap menfasilitasi kajian literasi keislaman secara total di perpustakaan SMKN 1 Sumenep.

“Kami siap menfasilitasi kajian literasi keislaman bagi para siswa yang ada di perpustakan ini, sebab ini juga merupakan bagian dari tanggung jawab kita bersama agar kajian keislaman untuk anak didik di SMKN I Sumenep benar-benar tertanam bagi seluruhnya” pungkas Sufyan.

Reporter : Fajrullah

Penulis    : Yd