SITUBONDO, Limadetik.com – Dalam rangka mendukung pelaksanaan Ops Mantap Praja Semeru 2018, Polres Situbondo adakan pemeriksaan kendaraan dinas bertempat di Mapolres Situbondo yang dipimpin langsung oleh Kapolres Situbondo AKBP Sigit Dany Setiyono, SH. SIK. MSc (Eng).
Kegiatan diawali dengan apel dan dilanjutkan pemeriksaan kendaraan dinas yang dihadiri Pejabat Utama Polres Situbondo dan Kapolsek Jajaran serta seluruh pejabat dan anggota yang memakai kendaraan dinas.Rabu 7/2/2018.
Kapolres Situbondo AKBP Sigit Dany Setiyono, SH. SIK. MSc (Eng) bersama pejabat yang hadir dan pihak bengkel Indonesia Motor melakukan pemeriksaan satu persatu kendaraan dinas dan mendengar langsung dari para driver / anggota keluhan yang terjadi pada kendaraan dinas. Selain itu pemeriksaan surat surat dan kelengkapan kendaraan motor oleh Propam dan Subbag Sarpras.
Kapolres Situbondo menekankan kepada seluruh personil bukan hanya personil yang bertanggung jawab terhadap ranmor agar melakukan pengecekan,dalam penjelasannya, “perawatan dan pemeriksaan secara berkala sehingga ranmor dinas selalu siap sedia apabila akan dipergunakan untuk bertugas disetiap waktu. Dalam rangka Oprasi Mantap Praja Semeru 2018 ini semua kendaraan harus dalam kondisi prima untuk operasional untuk menunjang tugas Kepolisian melayani masyarakat.” ujar Sigit.
Selain itu, Kapolres juga menekankan kepada seluruh Kabag, Kasat dan Kapolsek untuk ikut bertanggung jawab terhadap kendaraan dinas yang dipakai oleh anggota, tidak lupa juga selalu jaga kebersihan kendaraan.
Pada kesempatan tersebut, Kapolres juga mengecek kesiapan mobil pelayanan SKCK agar dapat segera beroperasi untuk memudahkan masyarakat yang akan mengurus atau memperpanjang SKCK. (djok/rd)