Nasional

Pria Paruh Baya Ditemukan Meninggal di Sebuah Hotel Sumenep

×

Pria Paruh Baya Ditemukan Meninggal di Sebuah Hotel Sumenep

Sebarkan artikel ini
IMG 20191210 WA0020

SUMENEP, limadetik.com – Suasana Hotel Wijaya 1 Kabupaten Sumenep, Jawa Timur pada Selasa (10/12/2019) Pukul 05.00 WIB mendadak ramai. Pasalnya, salah satu tamu hotel ditemukan dalam kondisi tak bernyawa.Tamu

yang menghuni kamar nomor 61 diketahui bernama Munalim (52) asal Desa Trompo Asri, Kecamatan Jabon, Sidoarjo. Dia sehari-hari sebagai sopir sales makanan ringan.

Terungkapnyaperistiwa naas ini berawal pada Senin (9/12/2019), korban bersama saksi Arifin dan Suwandi (teman sales korban) yang merupakan warga satu desa, tiba di Sumenep dan menginap di Hotel Wijaya 1. Mereka bertiga berada di Kota Keris dalam rangka kerja sebagai sales makanan ringan dengan pemasaran area Pasar Anom.

Kemudianpada pagi tadi, korban diketahui duduk di depan lobi kamar dengan posisi selonjor. Setelah itu datang temannya yang bernama Arifin dengan tujuan untuk membangunkan korban. Namun sewaktu dibangunkan, korban dalam kondisi sudah lemas dan meninggal dunia.

“Hasil sementara tidak ditemukan tanda- tanda kekerasan di tubuh korban. Dan kami telah kordinasi dengan pihak keluarga korban,” tukas Widi. (hoki/yd)