Berita  

PWI Sumenep Goes To Campus, Warek I Uniba Dorong Berdirinya LPM

PWI Sumenep Goes To Campus, Warek I Uniba Dorong Berdirinya LPM
FOTO: Warek I Uniba Budyi Suswanto dalam acara pelatihan jurnalistik bersama PWI Sumenep

LIMADETIK.COM, SUMENEP – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Sumenep menggelar safari jurnalistik atau Goes To Campus dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) 2023 dan HUT PWI ke-77, yang berlangsung di Universitas Bahaudin Mudhary Madura (Uniba), Senin (30/1/2023).

Dalam kegiatan tersebut, Wakil Ketua Rektor (Warek I) Universitas Bahaudin Mudhary Madura (Uniba) Budyi Suswanto mengatakan, sangat berterimakasih atas terselenggaranya acara pelatihan jurnalistik yang digelar PWI Sumenep kepada mahasiswa.

Dirinya sangat mengapresiasi dan mendorong mahasiswa untuk aktif belajar tentang jurnalis dan belajar menulis, dan berani berkontribusi dalam sebuah pers, sehingga menjadikan mahasiswa itu sendiri sebagai agen perubahan.

“Pengetahuan (mahasiswa) tentang pers akan menjadi modal utama sekaligus modal besar untuk menatap masa depan. Maka jangan main main dengan pers, sebab ditangan para jurnalis inilah bangsa kita mau dibawa kemana” terangnya.

Baca Juga :   Bersih-bersih, 60 Warga Tanjung Priok Ikuti Program Padat Karya

Itu sebabnya kata Budyi, dirinya sangat tertarik untuk mendorong terbangunnya UKM di Kampus Uniba, khusus dibidang jurnalistik, agar para mahasiswa memiliki bekal dalam memahami ilmu kewartawanan.

“Saya tergerak untuk menginisiasi terbentuknya Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) di Kampus Uniba ini. Itu karenanya, kami sangat berharap terbangun dan terjalin kerjasama yang yang baik dengan PWI Sumenep” tandasnya.

Sebelumnya, Ketua PWI Sumenep M.Syamsul Arifin dalam sambutannya mengatakan, goes to campus PWI kali ini merupakam hari pertama dilaksanakan dalam rangka HPN 2023 dan HUT PWI ke 77.

“Kegiatan seperti ini (safari jurnalistik) merupakan kegiatan rutin tahunan PWI Sumenep setiap menjelang HPN dan HUT PWI. Namun baru kali ini dikaksanakan di Kampus, dan Uniba Kampus pertama mengawali kegiatan safari jurnalistik atau PWI Goes To Campus” katanya.

Baca Juga :   PMII As'ariyah STIDAR Gelar MAPABA di Stasiun Sosial Asoka PP. Raudlatul Iman

Syamsul tidak lupa menyampaikan terimakasih atas waktu yang diberikan oleh Uniba untuk PWI Sumenep berbagi ilmu jurnalistik. Hal tersebut kata dia, bagian dari tanggung jawab para jurnalis berbagi pengetahuan dan pengalaman sebagai upaya mendorong generasi muda dimasa yang akan datang untuk menjadi penulis yang profesional.

“Uniba adalah kampus pertama tempat kami mengawali kegiatan safari jurnalistik di tahun 2023, ini dalam rangka peringatan HPN 2023 dan HUT PWI ke-77. Maka kami sampaikan banyak terimakasih atas waktunya” ucapnya.

Baca Juga :   Disebut Ada WNA, Panwaslu Batu Putih Akhirnya Angkat Bicara

PWI Goes To Campus kali ini diikuti sekita 50 mahasiswa Universitas Bahaudin Mudhary Madura. Dan PWI memilih wartawan senior sekaligus mantan Ketua PWI Sumenep Moh.Rifai sebagai pemateri.

Tinggalkan Balasan