SAMPANG, Limadetik.com – Tanggal 19 Juni 2020 telah terkonfirmasi kembali di Kabupaten Sampang, Jawa Timur dua orang warga Sampang yang dinyatakan telah positif Covid 19.
Dengan begitu angka positif Covid-19 di Kabupaten Sampang meroket ke angka 76 orang dimana sebelumnya 74 terpapar virus corona.
Melalui Drs M Djuwardi MM selaku Jubir Tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Sampang, membenarkan terkait adanya penambahan positif covid-19.
“Kedua warga tersebut adalah inisial S dengan jenis kelamin perempuan umur 66 tahun asal Gunung Sekar Kecamatan Sampang dan warga dengan inisial F jenis kelamin laki-laki umur 27 tahun dari Pertamina Kecamatan Camplong” kata Djuwardi.
Sebagaimana diketahui, dalam dua hari ini di Sampang, Jawa Timur terus mengalami peningkatan terpapar covid-19 terus meningkat. Tim gugus covid kabupaten pun terus mengimbau agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan.
(zaman/yd)