SUMENEP, LimaDetik.Com – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar tumpengan dalam rangka resepsi Hari Pers Nasional (HPN) 2021 dan HUT ke-75 PWI.
Resepsi tumpengan dilaksanakan di Balai PWI setempat jalan Dr Cipto No 37, dengan dihadiri anggota forum pimpinan daerah (forpimda) atau yang mewakilinya.
“Peringatan HPN 2021 bertepatan dengan tanggal 9 Februari dimana di tahun ini kita berada dalam situasi pandemi Covid-19,” terang Roni Hartono, Ketua PWI Sumenep, Senin (9/2/2021).
Menurut Roni Hartono, dengan kegiatan HPN ini, diharapkan semangat wartawan di Kabupaten Sumenep terus bertambah dalam memperjuangkan pembangunan di Sumenep walaupun saat ini situasi pandemi. Sebab, pers memiliki peranan penting untuk kemajuan Sumenep lebih baik.
“Peranan wartawan dalam menyajikan informasi yang objektif sangat dibutuhkan untuk meningkatkan pembangunan daerah, dan menangkal berita-berita hoak,” ujarnya.
Ia berharap, para awak media utamanya jurnalis di Sumenep lebih dewasa lagi sehingga bisa menyajikan informasi yang bisa membangun dan mendewasakan rakyat dalam bidang apapun.
“Harapan kami, wartawan di Sumenep bisa ikut serta dalam mencerdaskan bangsa saat pandemi saat ini, dan bersama-sama pemerintah daerah melawan Covid-19,” harapnya.
(Bahri/yd)