SITUBONDO, Limadetik.com – Karena tidak terbukti melakukan ujaran kebencian akhirnya Mahasiswa Situbondo tersebut dipulangkan dan meminta maaf kepada ratusan warga. Pada hari Kamis, (01/03/2018), sekitar pukul 16.00 WIB yaitu pemilik akun FB Harli Wafa.
Menurut informasi yang dihimpun Limadetik.com Harli Wafa dikawal oleh Kepolisian serta di damping Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat di hadapan ratusan masyarakat Desa Gebangan, Kecamatan Kapongan, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur. Jumat, (02/03/2018).
Dia mengatakan kepada ratusan warga saat di Balai Desa Gebangan, “Saya meminta maaf secara pribadi serta tidak akan mengulangi perbuatan tersebut baik itu pada tokoh agama, tokoh masyarakat dan seluruh masyarakat situbondo”, jelasnya
Dengan di saksikan ratusan masyarakat Harli Wafa membaca dan menandatangani surat pernyataan sebelum kemudian pulang ke rumahnya didampingi oleh Kepala Desa Gebangan, Joko Sabar. (aka/rd)