Sosbud

EDT 2019 Segmen Satu Jawa Timur Selesai, LPBI NU Ucapkan Terimakasih

×

EDT 2019 Segmen Satu Jawa Timur Selesai, LPBI NU Ucapkan Terimakasih

Sebarkan artikel ini
1563982756025

LIMADETIK.com — Kegiatan Ekspedisi Destana Tsunami (EDT) 2019 segmen 1 untuk Jawa Timur yang berlangsung di Banyuwangi sejak 12 – 23 Juli 2019 dinyatakan selesai dan sukses untuk BNPB dalam menggerakkan semangat ketangguhan masyarakat pesisir pantai selatan Jawa Timur. Kegiatan EDT segmen 1 Jawa Timur ini meliputi Kabupaten Banyuwangi, Jember, Lumajang, Malang, Blitar, Tulungagung, Trenggalek dan Pacitan.

“Alhamdulillah segmen satu untuk Jawa Timur kegiatan EDT 2019 dinyatakan selesai dan sukses untuk semua relawan EDT bersama BNPB” kata Sekretaris LPBI NU Yayah Ruchyati, Rabu (24/7/2019).

1563982808814
Bersama BNPB, Sekretaris LPBI NU dan tim relawan EDT saat kegiatan

Yayah panggilan akrab sekretaris LPBI NU mengatakan, dalam kesempatan ini kami LPBI NU berterimakasih kepada BNPB yang sudah memberikan kesempatan dan waktu bersama dalam rangkaian kegiatan Ekspedisi Destana Tsunami (EDT).

“Terimkasih kami sudah dilibatkan dalam setiap kegiatan seperti, pembukaan EDT 2019 di Pantai Boom Kabupaten Banyuwangi. Terlibat dalam setiap Apel Serah Terima Pataka EDT di setiap Kabupaten yang di lewati, terlibat dalam Pemasangan Papan informasi Tsunami, terlibat pada kegiatan memberdayakan masyarakat dalam mempersiapkan ancaman Tsunami melalui sosialisasi PRB, Sosialisasi Sekolah Aman Bencana dan juga simulasi. Serta dilibatkan membantu proses penilaian ketangguhan desa
Sepanjang Banyuwangi – Pacitan” urainya.

Disamping itu, menurut wanita yang tiada kenal lelah dalam aksi sosial ini menyampakain selain terlibat dalam beberapa kegiatan diatas, LPBI NU dan relawan EDT juga diberikan kesempatan seperti penanaman Mangrove.

“Relawan LPBI NU yang tergabung dalam Ekspedisi Destana Tsunami (EDT) ini tak kenal lelah masuk dari satu desa ke desa lain di setiap Kabupaten yang dilewati Tim EDT, walaupun terkadang dengan medan yang sangat berat tapi tak sedikitpun menyurutkan semangat kami semua” pungkasnya. (yd/red)