SITUBONDO, Limadetik.com – Aktivis Gp Sakera (Gerakan Perlawanan Anti Korupsi, Edukasi, Resistensi dan Advokasi) Kabupaten Situbondo bersama S_One (Suara Satu) yang tergabung dari beberapa media elektronik dan cetak Kabupaten Situbondo.
Dalam hal ini S_One melakukan aksi bagi-bagi makanan siap saji di depan Masjid Jami’ (Alun-Alun Situbondo). Setelah sholat Jum’at, (09/02/2018) dalam rangka merayakan Hari Pers Nasional (HPN). Beberapa gerakan ini saling bekerja sama dalam melakukan hal positif dan sesuai dan tujuan yang sama, tidak ada unsur yang lain dan sebagainya serta saling berbagi kepada masyarakat miskin yang sangat membutuhkan.
Saat usai membagikan beberapa nasi bungkus Ketum Gp Sakera, Syaiful Bahri menuturkan, “Kegiatan ini kami hanya berbagi saja, tidak lebih pada halnya sebagai pencitraan dan sebagainya, saya yakin mereka dari pagi masih belum makan. Walau kita gerakan tapi kita sangat peduli bagi warga yang membutuhkan”.
Pantauan Limadetik.com 100 (seratus) nasi siap saji, dibagikan pada tukang becak, tukang sol, dan pencari barang bekas, tidak hanya dijalan saja pembagian selanjutnya menuju Pasar Mimbaan serta Yayasan Darul Aytaam Desa Talkandang Situbondo.
Hal serupa juga disampaikan Dwi Atmaka S, Kabiro Tapal Kuda Limadetik.com, “Ini cara kami untuk merayakan HPN yang selalu hadir untuk masyarakat. Kita bukan perusak yang selalu mencari kesalahan-kesalahan. Marwah seorang jurnalis maupun pers kita buktikan melalui hal sekecil apapun. Salah satunya yang dilakukan Tim S_One. Semoga berkenan, bermanfaat dan selalu solid”.
Hal senada juga disampaikan oleh Kabiro Situbondo Deteksinewsonline.com, bersama Ipang dan Irwan SuaraJatimPost.com dan kawan-kawan Tim S_One mengatakan, “Kami sangat berterima kasih kepada semuanya yang ikut andil dalam acara HPN 2018. Dengan berbagi kita akan mempererat tali persaudaraan antar sesama”. (Ozi/Aka)