Densus 88 Tangkap yang Terduga Teroris di Surabaya

×

Densus 88 Tangkap yang Terduga Teroris di Surabaya

Sebarkan artikel ini
254165 medium

SURABAYA, Limadeyik.com– Densus 88 Antiteror Mabes Polri dikabarkan telah mengamankan terduga teroris di Kota Surabaya, Minggu 20 Mei 2018 malam. Pria yang diamankan itu berinisal E (52), warga Jalan Kedungturi, RT 3 RW 8, Kelurahan Kedungdoro, Kecamatan Tegalsari.

Tim Densus 88 menggerebek terduga teroris tersebut sekira Pukul 18.45 WIB. Selanjutnya E dibawa ke Mapolrestabes Surabaya untuk dimintai keterangan awal, terutama soal apakah E terlibat dengan serangkaian aksi teror bom di Surabaya.

Selanjutnya E dibawa ke Polda Jatim untuk pemeriksaan lebih mendalam. Dalam penggerebekan tersebut kabarnya E sempat melawan petugas dengan pisau lipat, namun E akhirnya tidak berkutik ketika dilumpuhkan.

“Saya kaget ketika dia ditangkap Densus 88 karena terlibat terduga jaringan teroris,” terang Ketua RT setempat, Ali Wafa. (Ok/ld)