Nasional

Begini Tanggapan Satgas Covid-19 Jatim Soal Video Viral Petugas Penyekatan yang Ditanya Swab

×

Begini Tanggapan Satgas Covid-19 Jatim Soal Video Viral Petugas Penyekatan yang Ditanya Swab

Sebarkan artikel ini
Begini Tanggapan Satgas Covid-19 Jatim Soal Video Viral Petugas Penyekatan yang Ditanya Swab
FOTO: dr. Joni Wahyuhadi saat diwawancara di Aula Pendopo Trunojoyo Sampang

SAMPANG, LimaDetik.Com – Menyikapi video viral di media sosial adanya pengendara wanita yang menanyakan surat swab antigen kepada petugas penyekatan di Suramadu sisi Surabaya dengan berseragam Linmas, Ketua Tim Kuratif Gugus Tugas Covid-19 Jawa timur dr. Joni Wahyuhadi menegaskan, seluruh petugas penyekatan dipastikan sudah menjalani vaksinasi dan Swab Antigen.

Pernyataan tersebut dilontarkan saat menghadiri giat vaksinasi skala besar di Aula Pendopo Trunojoyo Kabupaten Sampang, Madura, Jawa timur pada Rabu (16/06/2021).

“Itu sudah dilakukan tindak lanjut. Semua petugas sudah di Swab antigen. Sudah diberikan penjelasan di WA nya itu. Kan sudah jelas” jelasnya.

Pihaknya sudah sering secara rutin melakukan cek up atau screening. Memakai masker dengan benar juga merupakan tindakan proteksi terhadap masuknya virus.

Adanya lonjakan kasus Covid-19 di Kabupaten Bangkalan, dr. Joni mengungkapkan, pihaknya sudah mengetahui bahwa virus yang ada di Kabupaten Bangkalan ada 3 yang sudah diketahui pasti. Dan itu berasal dari strain India. Sedangkan yang lain masih dalam pemeriksaan. Yang diperiksa hanya yang terindikasi saja yang kurang dari 25.

“Dari 3 orang yang positif ini harus kita waspadai. Itu sama dengan gunung es. Artinya yang nampak sedikit tapi isi didalamnya banyak. Kita tidak harus ribut dengan adanya mutasi-mutasi. Karena pekerjaannya virus ini mutasi” ujarnya.

Ditanya soal adanya isu Kampung Madura di Surabaya akan dilakukan tracing dan swab, dr. Joni menepis isu tersebut.

Pihaknya hanya melakukan contact tracing jika ada seseorang yang sakit dan diketahui poistif reaktif Covid-19.

“Kita tidak ada rencana seperti apa yang diisukan itu. Siapa yang terkontak dengan dia, itu yang harus di tracing, anda kemana aja ?” tegasnya.

Penyekatan dan Swab Antigen sebagai langkah guna memastikan bahwa orang yang mau ke Bangkalan dan yang dari Bangkalan menuju daerah tujuan harus dipastikan terbebas dari covid-19. Sehingga tidak menyebar ke daerah lainnya.

“Vaksinasi, pakai protokol kesehatan, screening dan isolasi itu bagian dari pencegahan kita semua” pungkasnya.

(MDS/YD)