Scroll Untuk Membaca Artikel
Advertorial

Sambut Tahun Baru Islam 1440 H, Arebbe Bareng Wabup Bondowoso

×

Sambut Tahun Baru Islam 1440 H, Arebbe Bareng Wabup Bondowoso

Sebarkan artikel ini
Fotor 153662469749352

BONDOWOSO, Limadetik.com — Menyambut Tahun Baru Islam 1440 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Bondowoso gelar acara Arebbe (Selamatan-Red) yang dilaksanakan di depan monumen Gerbong Maut Bondowoso.

Arebbe atau selamatan dalam rangka memohon keselamatan selain juga berkirim doa untuk para pendiri Bondowoso yang telah wafat.

GESER KE ATAS
SPACE IKLAN

Berkesempatan hadir dalam acara ini Wakil Bupati Bondowoso KH Salwa Arifin, Ketua DPRD Bondowoso H Tohari S.Ag, Plt Sekda Karna Suswandi, Ketua Tahfidziah PCNU KH Abdul Qodir Syam, Forkopimda, seluruh OPD, Camat dan Undangan lainnya.

Mewakili Bupati yang berhalangan hadir, dalam sambutannya KH Salwa Arifin mengucapkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena masih bisa merayakan tahun baru Islam.

“Saya berharap di Tahun Baru Islam 1440 H ini, Bondowoso bisa semakin baik, lebih positif lagi, dan saya berharap agar masyarkat Bondowoso bisa mengisi tahun baru Islam, dengan hal-hal yang baik,” ujar Wabup KH Salwa dihadapan yang hadir, Senin (10/9/2018) malam.

Usai acara doa bersama, Wabup Salwa memotong tumpeng, dan hidangan tajin sorah, dibagikan kepada seluruh hadirin, termasuk awak media. (budhi/yd)

× How can I help you?