Scroll Untuk Membaca Artikel
Pendidikan

Sertijab Kepala SMA Negeri 1 Sumenep, Ketua MKKS Sirajul Munir Jabat Plt

×

Sertijab Kepala SMA Negeri 1 Sumenep, Ketua MKKS Sirajul Munir Jabat Plt

Sebarkan artikel ini
Sertijab Kepala SMA Negeri 1 Sumenep, Ketua MKKS Sirajul Munir Jabat Plt
Dari kiri, Plt Kepala SMAN 1 Sumenep, Sirajul Munir, Kacabdin Provinsi Jatim Wilayah Sumenep, Budi Sulistyo dan Mantan Kepala SMAN 1 Sumenep Achmad Sulaiman

Sertijab Kepala SMA Negeri 1 Sumenep, Ketua MKKS Sirajul Munir Jabat Plt

LIMADETIK.COM, SUMENEP – Serah terima jabatan (Sertijab) Kepala SMA Negeri 1 Sumenep dari Ach. Sulaiman yang sudah purna tugas pada akhir bulan Agustus 2023 lalu kini digantikan Sirajul Munir sebagai Plt SMA Negeri 1 Sumenep.

GESER KE ATAS
SPACE IKLAN

Dalam sambutannya, Sulaiman menyampaikan terimakasih kepada seluruh Dewan Guru yang telah bersama-sama dirinya selama ini membesarkan SMAN 1 Sumenep, memberikan yang terbaik kepada anak didik selama ini, sehingga mampu menjadi anak atau siswa yang mandiri dan sukses di masa depan.

“Saya haturkan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh dewan guru, kepada anak-anak didik saya jika selama ini banyak kekurangan selama menjadi Kepala SMA Negeri 1 Sumenep, dan terimakasih telah bersama saya selama di sekolah ini (SMAN 1) Sumenep” katanya, Senin (18/9/2023).

Ke depan Sulaiman berjanji akan terus ikut mendorong perkembangan dan kemajuan pendidikan di Kabupaten Sumenep, agar menjadi pribadi yang berguna bagi kehidupan Bangsa dan Negara.

“Setelah ini (purna) saya akan tetap mengabdikan hidup saya untuk dunia pendidikan. Akan saya habiskan sisa hidup saya di dunia pendidikan” ujarnya.

Sementara itu, Plt Kepala SMA Negeri 1 Sumenep, Sirajul Munir kepada awak media menyampaikan, bahwa dengan jabatan baru (Plt) ini dirinya harus bekerja ekstra, karena masih berstatus sebagai Kepala SMA Negeri Ambunten yang memiliki jarak tempuh cukup lumayan.

“Jadi, program yang sudah berjalan baik di SMA Negeri 1 Sumenep ini harus terus dipertahankan dan dikembangkan, dan apa yang dirasa perlu kita tingkatkan maka harus pula dilakukan demi kemajuan bersama” katanya.

Sertijab Kepala SMA Negeri 1 Sumenep, Ketua MKKS Sirajul Munir Jabat Plt
Dari Kanan, Rusliy Kasi SMA/SMK dan Plt SMAN 1 Sumenep, Sirajul Munir

Munir menyebutkan akan memanfaatkan seluruh kemampuan nya untuk memajukan pendidikan di SMA Negeri 1 Sumenep, kendati dirinya hanya Plt dan Kepala definitif di SMA Negeri Ambunten. Menurutnya hal itu harus diatur dengan baik, agar keduanya bisa berjalan dengan baik.

“Ada banyak cara untuk saat ini yang bisa kita lakukan untuk memaksimalkan pendidikan di SMA Negeri 1 Sumenep, walaupun saya masih sebagai Kepala SMA Negeri Ambunten, semua guru dan tenaga pendidik harus kita libatkan, tentu, baik di sini (SMAN 1) Sumenep maupun SMAN Ambunten akan ada orang yang ikut bertanggung jawab. Setidaknya kita juga bangun komunikasi yang baik” terangnya.

Dalam acara sertijab itu, Kepala Cabang Dinas Provinsi Jawa Timur Wilayah Kabupaten Sumenep, Budi Sulistyo pada sambutannya menyampaikan, selamat kepada Sirajul Munir yang dinobatkan sebagai Plt Kepala SMA Negeri 1 Sumenep

“Kepada bapak Sulaiman, saya haturkan banyak terimkasih atas pengabdian dan dedikasinya selama ini di SMA Negeri 1 Sumenep, somoga apa yang sudah dilakukan selama menjadi seorang pendidik akan mendapat ganjaran di sisi Allah SWT. Dan teruslah berjuang di dunia pendidikan kalaupun hanya di sekolah swasta” kata Kacabdin.

Kacabdin juga meminta kepada seluruh Guru dan tenaga Pendidik di SMAN 1 Sumenep agar selalu kompak dalam memberikan bimbingan dan pendidikan kepada siswa-siswi nya. Sehingga tercapai cita-cita untuk mencerdaskan anak bangsa.

“Kalau semuanya kompak dan bersatu dalam memberikan pendidikan kepada anak-anak kita, saya yakin semuanya akan berjalan dengan sangat baik, itu karenanya perlu terus dibangun komunikasi yang baik antar Kepala Sekolah dengan semua guru yang ada” pungkasnya.

Seperti diketahui, sertijab ini dihadiri oleh Kepala Cabang Dinas Provinsi Jatim, semua Kasi dan Kabid, Kabag Hukum Pemkab Sumenep, Kepala SMA/SMK se- Kabupaten Sumenep, para Dharma Wanita, semua guru serta undangan lainnya.

× How can I help you?