Scroll Untuk Membaca Artikel
Daerah

Himpass Bersama Dukcapil Kenalkan IKD Pada Warga Desa Saur Saebus

×

Himpass Bersama Dukcapil Kenalkan IKD Pada Warga Desa Saur Saebus

Sebarkan artikel ini
Himpass Bersama Dukcapil Kenalkan IKD Pada Warga Desa Saur Saebus
FOTO: Warga Desa Saur Saebus Menyimak Pengenalan IKD

Himpass Bersama Dukcapil Kenalkan IKD Pada Warga Desa Saur Saebus

 

GESER KE ATAS
SPACE IKLAN

LIMADETIK.COM, SUMENEP – Kemudahan untuk mengakses urusan administrasi identitas kependudukan digital (IKD) Himpass bersama Dukcapil Sapeken ajak warga untuk aktivasi.

Tujuan kegiatan ini, sebagai alat untuk memberikan edukasi dan manfaat IKD yang baru baru ini digiatkan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten (Disdukcapil) Kabupaten Sumenep.

Hairul selaku operator Dukcapil Sapeken mengatakan, bahwa ada dua yang harus di sampaikan dalam kegiatan IKD tersebut, cara mengaktivasi dan proses pemakaian  aplikasi tersebut.

“Sebenarnya kedatangan saya bukan hanya sosialisasi saja, namun juga ingin mendaftarkan atau melakukan aktivasi IKD, tapi disayangkan kami terkendala dengan akses jaringan yang kurang memadai.” katanya. Kamis (20/4/2023).

Untuk menindak lanjuti hal itu, pihaknya berharap agar pengurus Himpass dapat mendata warga untuk disetor ke tingkat kecamatan, kantor Dukcapil sapeken.
“Saya siap melayani berapapun jumlah orangnya, insyaallah jika jaringannya baik kita bisa menyelesaikan 200 data dalam 2 jam.” ujarnya.

Salah satu seorang warga, Andika turut senang karena moyoritas masyrakat di Desa saur saebus alamatnya masih ikut di desa sapeken, sehingga dikumpulkannya data tersebut dapat merubah identitas sesuai dengan alamatnya saat ini.

“Sangat mebantu kami mas, karen desa saur saebus tidak lama pemekaran, sehingga identitas kami pada KK dan KTP masih ada yang ikut Desa Sapeken,” tuturnya.

PJ Kepala Desa Saur Saebus, Marjuni ikut antusias dan komitmen untuk menfasilitasi warga dan peran mahasiswa dalam urusan IKD ini.

Bahkan dirinya siap untuk mengakomodasi transportasi laut kepada masayarakat desa saur saebus, saat nyebrang ke Kantor Dukcapil Sapeken.

“Semoga dengan adanya kegiatan tersebut, dapat mempermudah untuk melakukan pembuatan identitas ataupun aktivasi IKD, agar tidak menunggu antrian panjang, bahkan saya siap untuk menyediakan transportasi untuk rombongan warga ke kantor dukcapil sapeken,” tukasnya.

× How can I help you?